Kabar Buruk Bagi Argentina, Prancis Dapat Contekan dari Pelatih Arab Saudi untuk Bungkam Messi! - Final Piala Dunia 2022

Reno Kusdaroji Sabtu, 17 Desember 2022 | 21:00 WIB
Penampilan pelatih timnas Arab Saudi, Herve Renard, di Piala Dunia 2022. (Getty Images)

Terbukti, sang megabintang sudah menyumbang lima gol dan tiga assist untuk timnas Argentina dari lima laga setelah dikalahkan Arab Saudi.

Taktik Renard tentu mengundang rasa penasaran, apalagi Messi terlihat sulit dihentikan dalam lima laga terakhir Piala Dunia.

Untuk bisa mengunci pemilik tujuh Ballon d'Or itu, sebuah tim perlu melihat gambaran Argentina yang lebih besar dari keberadaan kapten mereka.

"Messi harus dilihat dengan konteks untuk menganalisis pengaruh dan caranya menerima bola," kata Renard seperti dilansir BolaStylo dari L'Equipe.

"Sebuah tim harus menekan Rodrigo de Paul karena ia mampu membawa Messi ke posisi terbaik," ujar Renard menambahkan.

Menurut pengamatan Renard, De Paul berperan besar di sisi kanan dan bekerja keras untuk mengamankan area tersebut.

Usaha De Paul selalu mampu mengurangi beban kerja Messi yang membuatnya lebih bebas bergerak.

Setiap kali Argentina kehilangan bola, De Paul menjadi pemain pertama yang mampu kembali memenanginya.

Mekanisme tersebut membantu Argentina mengeluarkan kemampuan terbaik Messi untuk mengancam lawan.

Baca Juga: Herve Renard Singgung Messi & Argentina Remehkan Arab Saudi Saat Ukir Sejarah Fantastis di Piala Dunia 2022



Source : L'Equipe
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan