Piala AFF 2022 - Iwan Bule: Tak Ada Pemain Lapis, Rotasi Lawan Thailand

Eko Isdiyanto Rabu, 28 Desember 2022 | 09:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sempat sumringah saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 22 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Ketum PSSI, Mochamad Iriawan melontarkan pujian setinggi langit untuk para pemain timnas Indonesia jelang duel lawan Thailand di Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia menyudahi dua laga fase Grup A Piala AFF 2022 dengan kemenangan meyakinkan atas Kamboja dan Brunei Darussalam.

Menang 2-1 atas Kamboja dan 7-0 atas Brunei, kemenangan ini membuat Mochamad Iriawan alias Iwan Bule patut berbangga pada timnas Indonesia.

Hal ini tak lepas dari hasil ciamik rotasi pemain yang dilakukan Shin Tae-yong, Iwan Bule bahkan merasa timnas Indonesia tak punya pemain lapis kedua.

Iwan Bule menilai kualitas para pemain timnas Indonesia di Piala AFF 2022 sama, tidak ada perbedaan setelah membantai Brunei Darussalam.

Baca Juga: Warisan Lionel Messi Jadi Sasaran Aksi Anarkis Fans Barcelona yang Kecewa!

"Hasil melawan Brunei menunjukkan jika kualitas pemain Timnas sama. Tidak ada lapis kedua. Semua bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya," ucap Iwan Bule dikutip dari Antara News.

Tak sampai di situ, Iwan Bule juga sedikit berkomentar mengenai siapa pemain yang layak diturunkan Shin Tae-yong dalam duel melawan Thailand.

Menurutnya, Shin Tae-yong bisa melakukan rotasi pemain lagi dalam melawan Thailand meskipun sebelumnya ia menyebut tidak ada pemain lapis kedua.



Source : Antaranews.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan