Vietnam Vs Singapura, Park Hang-seo Akui Sulit Membaca Strategi Lawan! - Piala AFF 2022

Reno Kusdaroji Jumat, 30 Desember 2022 | 17:00 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. (VFF.ORG.VN)

BOLASTYLO.COM - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo tak bisa memungkiri laga melawan Singapura pada lanjutan grup B Piala AFF 2022 akan sulit dimenangkan.

Laga Singapura vs Vietnam akan berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura, pada Jumat (30/12/2022) malam WIB.

Laga tersebut menjadi matchday ketiga dari grup B baik bagi timnas Vietnam dan Singapura.

Menariknya, laga ini akan menjadi ajang penentuan bagi kedua tim untuk lolos ke semifinal. Sebab sebelumnya, kedua tim meraih kemenangan di dua laga perdananya

Vietnam menang 6-0 atas Laos dan 3-0 atas Malaysia. Sementara Singapura menang 3-2 atas Myanmar dan 2-0 atas Laos.

Oleh karena itu, Park Hang Seo selaku pelatih Vietnam mengakui bahwa laga ini akan sulit dimenangkan meskipun timnya memuncaki klasemen grup B Piala AFF 2022.

Apalagi jika melihat strategi racikan dari pelatih Singapura, Takayuki Nishigaya, yang dinilai Park Hang-seo sulit untuk dibaca.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, entah mengapa strategi racikan Takayuki Nishigaya sangat berbeda di dua laga awal Singapura di grup B.

"Sebagai seorang pelatih, adalah hal yang sulit untuk menilai tim lawan (Singapura)," kata Park Hang-seo.

Baca Juga: Gratis Link Live Streaming Myanmar vs Laos, Pertaruhan Tim Terburuk Raih Poin Perdana di Piala AFF 2022!



Source : AFF,BolaStylo,Berbagai sumber,newsbreezer.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan