Piala AFF 2022 - Sosok di Balik Tuntutan Thailand Terhadap Indonesia ke AFF

Eko Isdiyanto Minggu, 1 Januari 2023 | 07:00 WIB
Suporter Indonesia yang diduga sebagai kelompok perampas bendera Thailand dan menginjaknya di SUGBK, Kamis (29/12/2022). (dok-thairath.co.th)

Lebih dari itu, fakta mengejutkan diungkap Patit bahwa ia sudah mewanti-wanti PSSI agar memastikan keamanan skuad Thailand dari serangan suporter saat berada di SUGBK.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Satu Andalan Indonesia Sempat Diragukan Tampil, Pertanda Buruk?

Namun entah mengapa PSSI bisa kecolongan, tak hanya lemparan batu tetapi juga perampasan paksa bendera Thailand beserta spanduk yang dibawa suporter War Elephants di SUGBK.

"Sebelum pertandingan, Federasi Sepak Bola Thailand mengirimkan surat resmi kepada Federasi Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI)," ujar Patit.

"Agar lebih berhati-hati dan lebih memperhatikan keselamatan para pemain, staf pelatih, dan anggota timnas Thailand." imbuhnya.

Bukan tidak mungkin Indonesia kembali mendapatkan hukuman akibat ulah suporternya sendiri, bisa berupa larangan berkompetisi hingga denda sejumlah uang.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Nasib di Ujung Tanduk, Malaysia Malah Ketiban Sial



Source : Thethao247.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan