Pelatih Filipina Soroti Sosok Paling Menakutkan dari Timnas Indonesia! - Piala AFF 2022

Reno Kusdaroji Senin, 2 Januari 2023 | 09:30 WIB
Pelatih Timnas Filipina, Josep Ferre, dalam konferensi pers menjelang pertandingan kontra Vietnam. (DANVIET.VN)

BOLASTYLO.COM - Pelatih timnas Filipina, Josep Ferre menyoroti sosok menakutkan dan paling berjasa dari pasukan timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di ajang Piala AFF 2022.

Timnas Filipina akan melakoni laga pamungkas grup A Piala AFF 2022 melawan timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di markas mereka.

Laga Filipina vs Indonesia akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Senin (2/1/2023) malam pukul 19.30 WIB.

Menjelang pertandingan, Josep Ferre menyadari bahwa timnas Indonesia mengincar kemenangan telak saat bertandang ke markas Filipina.

Hal itu tak lepas dari kondisi klasemen sementara grup A. Saat ini, Timnas Indonesia menempati posisi kedua dengan perolehan 7 poin dari tiga pertandingan.

Perolehan poin skuad Garuda sama seperti Thailand yang memuncaki klasemen grup A, hanya kalah agresivitas gol.

Thailand dan Indonesia dibayangi oleh Kamboja yang berada di posisi ketiga dengan koleksi enam poin dari tiga laga.

Oleh karena itu, timnas Indonesia wajib menang melawan tuan rumah Filipina untuk memastikan meraih tiket semifinal.

Jika tidak, maka paskuan Shin Tae-yong harus berharap dengan hasil dari pertandingan lainnya.

Baca Juga: Filipina Vs Indonesia, Shin Tae-yong Yakin Finishing Timnas Membaik, Spasojevic Beri Jawaban! - Piala AFF 2022

Adapun laga itu Thailand vs Kamboja. Thailand harus mengalahkan Kamboja, baru Indonesia bisa lolos sebagai runner up grup A meskipun kalah atau imbang dari Filipina.

Sementara bagi Filipina, apapun hasilnya melawan timnas Indonesia tidak akan berpengaruh karena sudah dipastikan tersingkir dari persaingan menuju semifinal.

The Azkal, julukan timnas Filipina saat ini bertengger di posisi keempat klasemen Grup A Piala AFF 2022 dengan hanya mengemas 3 poin dari 3 laga.

Satu-satunya kemenangan didapat ketika mencukup Brunei Darussalam dengan skor 5-1. Sisanya, Filipina dipaksa menyerah 2-3 dari Kamboja dan 0-4 dari Thailand.

Melihat kondisi tersebut, Josep Ferre tak bisa memungkiri bahwa timnas Indonesia yang sekarang adalah salah satu tim raksasa di Asia Tenggara.

Apalagi, timnas Indonesia dinilai memiliki sosok 'menakutkan' dari diri pelatih mereka, Shin Tae-yong.

Adapun Shin Tae-yong bisa disebut menakutkan karena berjasa besar dalam mengubah perkembangan sepak bola timnas Indonesia.

"Tentu kami tahu kami bermain dengan tim yang kuat. Ini bukan hanya tentang skuadnya," kata Josep Ferre dikutip BolaStylo dari BolaSport.com.

"Penting untuk menggarisbawahi soal apa yang sudah dilakukan pelatih mereka," tegasnya.

Baca Juga: Filipina Vs Indonesia, Jika Dipercaya Shin Tae-yong Bermain, Spasojevic Berpesan Begini! - Piala AFF 2022

"Saya pikir setelah dia (Shin Tae-yong) melatih Indonesia dia bekerja untuk kelompok pemain dari U-20, U-23 dan sekarang timnas."

"Jadi mereka sedang memanen hasil program jangka panjang di momen yang bagus. Jadi mereka sangat kuat," pujinya.

Oleh karena itu, Josep Ferre menyadari jika timnya bisa menjadi pelampiasan timnas Indonesia.

Namun, dirinya menegaskan Filipina tidak gentar meladeni perlawanan Shin Tae-yong dan pasukannya.

Mantan Direktur Akademi Barcelona ini telah menyiapkan strategi khusus demi meredam amukan skuad Garuda.

"Kami harus solid, kompak bertahan, tak membuat kesalahan dan membuat mereka mendekat ke kotak penalti," ucap Ferre.

"Kami tahu Indonesia bermain sangat direct, mereka sering mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti jadi kami harus waspadai," kata Ferre.

"Kami harus memakai senjata kami, ketika kami mendapatkan bola, kami dapat melakukan serangan balik atau berbalik menguasai bola."

"Indonesia adalah tim favorit tetapi ketika kami bermain di rumah dan pemain mempunyai kemauan keras, kami akan berjuang sampai akhir demi mendapatkan hasil yang bagus di sini," pungkasnya.

Baca Juga: Jadwal Piala AFF 2022 Filipina Vs Indonesia - Laga Hidup & Mati Menangkan Tiket Semifinal!



Source : BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan