Dua Insiden Kontroversial Penutup Fase Grup Piala AFF 2022, Ada Indonesia Coy!

Eko Isdiyanto Senin, 2 Januari 2023 | 12:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sempat emosional saat memantau para pemainnya berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Bahkan salah satunya menyangkut dengan Indonesia, lantas apa saja kejadian kontroversial di Piala AFF edisi kali ini? berikut di antaranya.

Baca Juga: Alasan Laga Melawan Timnas Indonesia Akan Jadi Momen Bersejarah Bagi Kapten Filipina! - Piala AFF 2022

Penalti Vietnam Vs Malaysia

Penalti ghoib yang diberikan wasit asal Jepang, Ryuji Sato saat memimpin laga Vietnam melawan Malaysia dalam fase Grup B Piala AFF 2022.

Pertikaian Azam Azmi dengan Doan Van Hau di area terlarang Malaysia berbuah penalti untuk Vietnam, pemain Malaysia dinilai melakukan pelanggaran.

Meski pada video tayangan ulang memperlihatkan Doan Van Hau juga melakukan tindakan kasar terhadap Azam Azmi, namun diabaikan wasit.

Selain protes yang dikirim Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) ke AFF, saking kontroversialnya insiden ini, salah satu media Inggris, The Sun turut mewartakannya.

Baca Juga: Menolak Menyerah Sebelum Tanding, Pelatih Filipina Siapkan 2 Senjata untuk Kalahkan Indonesia - Piala AFF 2022

Suporter Indonesia

Insiden kontroversial kedua di Piala AFF 2022 kali ini melibatkan Indonesia, lebih tepatnya para suporter saat menjamu Thailand di SUGBK.

Bus yang membawa rombongan skuad Thailand diserang sejumlah sekelompok suporter timnas Indonesia, bahkan sampai membuat jendela kaca bus pecah.

Insiden ini membuat Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) mengirim protes ke AFF dengan disertai bukti, selain penyerangan bus juga ada perampasan paksa bendera Thailand.

Tentu sangat disayangkan, saat sepak bola Indonesia tengah berkabung dengan Tragedi Kanjuruhan, ulah suporter yang terlalu liar kembali diperlihatkan.

Baca Juga: Pelatih Filipina Soroti Sosok Paling Menakutkan dari Timnas Indonesia! - Piala AFF 2022

Kejadian ini juga membuat mata Asia tertuju pada Indonesia, berlomba-lomba mengecam bahkan menuntut adanya hukuman untuk Indonesia.

 



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan