Stephan Schrock Menutup Karier dengan Jadi Man of The Match di Laga Filipina Vs Indonesia - Piala AFF 2022

Reno Kusdaroji Selasa, 3 Januari 2023 | 13:00 WIB
Kapten timnas Filipina, Stephan Schrock mengakhiri karier internasional dengan menjadi man of the match di laga terakhir grup A Piala AFF 2022 melawan timnas Indonesia. (https://twitter.com/theaseanball)

BOLASTYLO.COM - Kapten timnas Filipina, Stephan Schrock menjadi man of the match di laga terakhir grup A Piala AFF 2022 melawan timnas Indonesia meski timnya kalah.

Momen bersejarah di penghujung karier Stephan Schrock bersama timnas Filipina diakhiri dengan cukup manis.

Timnas Filipina memang kalah 1-2 atas timnas Indonesia saat bermain di hadapan para pendukungnya sendiri di Stadion Rizal Memorial, pada Senin (2/1/2023).

Namun, sang kapten Stephan Schrock membanggakan publik tuan rumah karena berhasil mendapat penghargaan man of the match alias pemain terbaik di laga itu.

Pada laga itu, skuad Garuda sempat unggul 2-0 di babak pertama berkat gol Dendy Sulistyawan (menit ke-21') dan Marselino Ferdinan (43').

Kemudian pada babak kedua, Filipina mencetak gol balasan lewat Jens Sebastian Beraque Rasmussen (83').

Meski tak mencetak gol dan timnya kalah, Stephan Schrock terbilang memainkan peran terpenting hingga diberikan label man of the match dari laga tersebut.

Pemain berusia 36 tahun itu tampil penuh selama 90 menit dan bertugas di luar posisi aslinya.

Schrock yang biasa bermain sebagai seorang gelandang serang, kali ini berposisi sebagai seorang penyerang menemani Kenshiro Daniels di lini depan The Azkals.

Baca Juga: Alasan, Pesan & Harapan Shin Tae-yong Soal Indonesia Vs Vietnam di GBK Pada Leg 1 Semifinal Piala AFF 2022



Source : AFF,BolaSport.com,Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan