Piala AFF 2022 - Kalahkan Vietnam, Ranking FIFA Indonesia Bisa Naik?

Eko Isdiyanto Jumat, 6 Januari 2023 | 18:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya berlatih di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Kemenangan atas Vietnam pada semifinal Piala AFF 2022 bisa memengaruhi peringkat FIFA timnas Indonesia, adakah skema mengatur hal ini?

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua pertandingan di semifinal Piala AFF 2022, leg pertama pada Jumat (6/1/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Sementara leg kedua semifinal Piala AFF 2022 antara timnas Indonesia melawan Vietnam digelar pada Senin (9/1/2023) di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Banyak anggapan menyebut bahwa dua pertandingan ini memiliki pengaruh besar terhadap peringkat FIFA timnas Indonesia, jika menyapu bersih kemenangan.

Meskipun ternyata jawabannya sama sekali tidak, bahkan jika skuad Garuda mampu menyapu bersih dua laga dengan kemenangan atas Vietnam.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Manajer Cantik Thailand Khawatir Kutukan di Kandang Malaysia Berlanjut

Hasil itu tidak akan berpengaruh pada peringkat FIFA timnas Indonesia saat ini, skuad Garuda kini bertengger di peringkat ke-151 dunia.

Sementara Vietnam berada di peringkat ke-95 FIFA, jarak keduanya terpaut 56 anak tangga, asa memperkecil selisih ini tetap ada.

Dua kemenangan atas Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 bisa membawa Indonesia mendapat tambahan 3,38 poin per satu kemenangannya.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan