Hasil Piala AFF 2022 - Vietnam Rebut Tiket Final Indonesia, Nguyen Tien Linh Cetak 2 Gol di Menit-menit Awal!

Reno Kusdaroji Senin, 9 Januari 2023 | 21:38 WIB
Striker Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, merayakan gol ke gawang Timnas Indonesia di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022. (SOHA.VN)

BOLASTYLO.COM - Laga Vietnam vs Indonesia di Stadion My Dinh, Senin (9/1/2023) malam pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 berakhir tragis bagi pasukan Shin Tae-yong.

Bermain di hadapan suporter sendiri, timnas Vietnam langsung memegang kendali permainan sejak menit pertama.

Timnas Indonesia yang coba menggebrak pertahanan timnas Vietnam yang sampai sekarang masih belum kebobolan itu justru kecolongan.

Terbukti, tak butuh lama bagi skuad asuhan Park Hang-seo untuk mencetak gol dan unggul 1-0 pada menit ketiga.

Berawal dari serangan balik, Nguyen Tien Linh sanggup menakhlukan Nadeo Argawinata.

Sepakan Nguyen Tien Linh tidak keras tapi bola gagal dihadang oleh Nadeo. Skor 1-0 untuk keunggulan timnas Vietnam.

Tertinggal membuat timnas Indonesia mulai mencoba mengambil alih penguasaan bol.

Namun Marc Klok dkk masih kesulitan dalam menembus pertahanan Vietnam.

Peluang pertama timnas Indonesia didapatkan pada menit ke-12 melalui sepakan pojok yang diambil oleh Pratama Arhan.

Baca Juga: 3 Alasan Laga Vietnam Vs Indonesia Sangat Berarti Bagi Park Hang-seo, Sampai Berkata Begini! - Piala AFF 2022

Sayang, bola masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Vietnam, Dan Van Lam.

Peluang kembali diperoleh timnas Indonesia pada menit ke-18 lagi-lagi lewat Pratama Arhan.

Pratama Arhan memiliki kesempatan melakukan lemparan ke dalam. Hanya saja peluang yang ada terbuang sia-sia akibat Jordi Amat dianggap handsball.

Wasit mengeluarkan kartu kuning untuk Bui Tien Dung pada menit ke-24. Tendangan bebas Doan Van Hau melebar tipis di sisi kanan gawang timnas Indonesia pada menit ke-29.

Penyelamatan dilakukan Nadeo satu menit berselang dengan menahan bola hasil tendangan Nguyen Quang Hai.

Pertandingan sempat memanas pada menit ke-34 setelah adanya benturan antara Asnawi dan Doan Van Hau.

Beberapa ofisial timnas Vietnam kemudian terlihat melayangkan protes. Akibat kejadian ini, Asnawi Mangkualam diganjar kartu kuning.

Tiga menit berselang gantian Van Hau yang diberi kartu kuning usai menyikut Asnawi Mangualam.

Hingga babak pertama berakhir tak ada gol lagi yang tercipta. Timnas Vietnam unggul 1-0 atas timnas Indonesia di babak pertama.

Baca Juga: Link Live Streaming Vietnam Vs Indonesia Gratis! Tantangan & Janji Park Hang-Seo ke STY - Semifinal Piala AFF 2022

Memasuki babak kedua, timnas Vietnam kembali mencetak gol cepat hanya dua menit setelah kick-off di babak kedua.

Pada menit ke-47, lagi-lagi Nguyen Tien Linh kembali mencetak gol untuk timnas Vietnam dan menggandakan keunggulan menjadi 2-0 atas timnas Indonesia.

Top skor timnas Vietnam itu (5 gol) mencetak gol melalui sundulan yang memanfaatkan umpan sepakan pojok dari Do Hung Dung.

Timnas Indonesia merespon gol kedua Vietnam dengan melakukan penyegaran di lini serang. Witan Sulaeman masuk menggantikan Saddil Ramdani pada menit ke-57.

Keluar menyerang membuat pertahanan Indonesia sedikit terbuka. Pada menit ke-59, Nadeo Argawinata melakukan penyelamatan gemilang menghalau sepakan Phan Tuan Hai.

Memasuki 15 menit terakhir, timnas Indonesia masih kesulitan membongkar pertahanan The Golden Star Warriors.

Pressing ketat tuan rumah membuat Marc Klok dkk sulit mengalirkan bola. Timnas Indonesia pun hanya memiliki peluang minim dan sulit mengembangkan permainan.

Hingga akhirnya peluit akhir dibunyikan, timnas Indonesia gagal mencetak gol dan berakhir dengan kemenangan timnas Vietnam dengan skor 0-2.

Alhasil, timnas Vietnam yang berhak melaju ke babak final Piala AFF 2022. Di final, mereka akan melawan pemenang duel Thailand vs Malaysia (leg pertama agregat 0-1).

Baca Juga: Berstatus Raja Ganda Putra yang Baru, Fajar/Rian Bicara Soal Gairah di Malaysia Open 2023!



Source : BolaStylo
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan