Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia dari Vietnam Dibongkar Komentator Piala AFF 2022, Ternyata Ini Sosoknya

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 10 Januari 2023 | 08:47 WIB
biang kerok kekalahan di laga Indonesia vs Vietnam (PSSI)

BOLASTYLO.COM - Komentator Piala AFF 2022, Rhysh Rosahan Rai mengatakan ada satu pemain yang berperan penting dalam kekalahan Indonesia dari Vietnam.

Timnas Indonesia baru saja menelan pil pahit kekalahan di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

Dalam laga yang digelar di Stadion My Dinh, Hanoi pada Senin (9/1/2023), Indonesia berakhir tumbang dari Vietnam dengan skor 0-2.

Dua gol Vietnam didapat lewat Nguyen Tien Linh di menit ke-3' dan 47'.

Hasil ini pun membuat Indonesia harus kembali mengubur asa mereka untuk meraih gelar juara untuk kesekian kalinya.

Usai hasil pahit tersebut, komentator Piala AFF 2022, Rhysh Roshan Rai menuturkan jika ada satu pemain yang menjadi biang kerok kekalahan Indonesia yakni bek Vietnam, Doan Van Hau.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Vietnam Rebut Tiket Final Indonesia, Nguyen Tien Linh Cetak 2 Gol di Menit-menit Awal!

Komentator itu menilai jika Doan Van Hau melakukan pekerjaannya dengan baik dalam membuat para pemain Indonesia lengah dan membuka celah Vietnam untuk menyerang.

"Ada saya dimana ketika saya merasa Indonesia kehilangan fokus dalam bermain sepak bola menghadapi Vietnam," tutur Rhysh pada media Vietnam, Vnexpress.

"Ada waktu dimana mereka terlalu fokus pada Van Hau, jadi mereka teralihkan dari permainan. Van Hau bermain lebih baik ketimbang di leg pertama. Dia lebih terlibat dalam situasi bola dan melakukannya dengan baik di berbagai kompetisi, berduel. Berduel dengan Asnawi Mangkualam," lanjutnya.



Source : vnexpress.net
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan