BOLASTYLO.COM - Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjadja memastikan langkah ke perempat final Malaysia Open 2023, Kamis (12/1/2023).
Kepastian tiket perempat final Malaysia Open 2023 didapat setelah Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjadja memetik kemenangan di babak kedua.
Tak tanggung-tanggung, unggulan kelima turnamen asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet digilas Dejan/Gloria lewat straight game.
Skor 21-17, 21-16 menutup duel keduanya yang diselenggarakan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pagi WIB.
Meski begitu lawan berat sudahm menunggu Dejan/Gloria di babak perempat final turnamen, wakil Korea Selatan Kim Won Ho/Jeong Na Eun.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Wakil Indonesia Dibantai, Ngerinya Calon Lawan Apri/Fadia!
Bukan tanpa alasan, Kim/Jeong lolos ke perempat final usai membungkam monster China sekaligus unggulan keempat turnamen, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Pasangan China itu harus berjuang hingga rubber game, sebelum dipaksa mengakui keunggulan Kim/Jeong dengan skor akhir 12-21, 22-20, 23-21.
Tentu bukan lawan yang patut disepelekan, meskipun Dejan/Gloria memiliki sedikit keuntungan setelah hanya bermain dua gim saat menaklukan wakil Hong Kong.
Selain itu, moncernya Dejan/Gloria ini semakin menambah optimisme munculnya pasangan unggulan di nomor ganda campuran.
Baca Juga: Klub Korea Minta Difollow Netizen Indonesia, Asnawi Cuma Marketing?
Tepat setelah pisahnya Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang pernah menjadi andalan Indonesia di nomor ini.
Sejak saat itu pamor ganda campuran Indonesia tak lagi bisa bersaing di papan atas perebutan gelar juara turnamen bergengsi.
Bahkan sejak pensiunnya Liliyana Natsir yang berpasangan dengan Tontowi Ahmad, dukungan sudah selayaknya diberikan penggemar bulu tangkis Tanah Air.
Babak perempat final Malaysia Open 2023 digelar pada Jumat (13/1/2023) di Arena Axiata, Kuala Lumpur, Malaysia.
Baca Juga: Magis Nova Widianto, Ganda Campuran Malaysia Mula Trengginas!
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |