Sementara itu, di partai berikutnya ganda campuran profesional asal PB Djarum, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja bernasib serupa.
Dejan/Gloria harus menghadapi unggulan pertama asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Meski kalah unggul secara ranking, Dejan/Gloria tentu masih memiliki peluang, apalagi ini adalah pertemuan pertama mereka.
Selain dua pertarungan menegangkan itu, Indonesia juga masih memiliki pertarungan seru Fajar/Rian di sektor ganda putra.
Berikut jadwal Malaysia Open 2023 hari ini, Sabtu (14/1/2023) khusus wakil Indonesia
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) partai kedua
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) partai ketiga
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) partai terakhir
Catatan : partai pertama dimulai pukul 11.00 WIB