Luka Sakit Hati Tahun Lalu Jadi Kunci Fajar/Rian Revans & Lolos Final Malaysia Open 2023

Reno Kusdaroji Minggu, 15 Januari 2023 | 08:00 WIB
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalahkan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae di semifinal Malaysia Open 2023, Sabtu (14/1/2023) (SPOTV)

Menurut kedua pasangan itu, hasil laga final Korea Open tahun lalu menjadi bahan pembelajaran berharga untuk mengalahkan Kang/Seo di semifinal Malaysia Open 2023.

"Kami sebelumnya sudah mempelajari permainan lawan dan faktor kekalahan kami di pertemuan sebelumnya," kata Fajar dikutip BolaStylo dari Antaranews.com.

"Semalam pun menonton video dan juga mengulang video siang tadi, juga diskusi dengan pelatih," jelasnya.

Pasangan ganda putra peringkat satu dunia itu juga mengaku sudah mampu beradaptasi dengan kondisi lapangan dan merasa semakin hari permainan mereka semakin nyaman.

"Hari ini kami bermain jauh lebih baik dibanding laga-laga sebelumnya," sambung Rian.

"Kami sudah bisa beradaptasi lebih baik dengan lapangan, kami kurang lebih sudah tahu soal kondisi angin di lapangan," jelasnya.

Fajar/Rian menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke final Malaysia Open 2023.

Dua wakil Indonesia lainnya, ganda putri Apriyani/Fadia dan ganda campuran Dejan/Gloria sama-sama dikalahkan unggulan juara pertama asal China Tiongkok.

Apriyani/Fadia kalah dari Chen Qing Chen/Jia Yi Fan karena cedera di set kedua. Mereka kalah dengan skor 9-21, 0-2 retired.

Baca Juga: Rekap Malaysia Open 2023 - Fajar/Rian Lolos Final, Apriyani/Fadia Cedera Dihancurkan Wakil China



Source : Bwftournamentsoftware.com,Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan