Thailand Vs Vietnam, Alexandre Polking Kabulkan Permintaan Park Hang-seo! - Leg Kedua Final Piala AFF 2022

Reno Kusdaroji Senin, 16 Januari 2023 | 11:00 WIB
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking secara tak langsung mengabulkan permintaan pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo jelang leg kedua final Piala AFF 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking secara tak langsung mengabulkan permintaan pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo jelang leg kedua final Piala AFF 2022.

Laga Thailand vs Vietnam pada Leg kedua final Piala AFF 2022 akan berlangsung di markas tim Gajah Perang, Stadion Thammasat, Senin (16/1/2023) malam pukul 19.30 WIB.

Menjelang pertandingan, Park Hang-seo, yang menatap laga terakhirnya menukangi timnas Vietnam kurang diunggulkan menang atas juara bertahan Thailand.

Hal ini tak lepas dari hasil kurang memuaskan saat memainkan leg pertama di markas sendiri.

Sebelumnya pada leg pertama, timnas Vietnam ditahan imbang 2-2 oleh tim tamu Thailand saat bermain di Stadion My Dinh, pada kemarin Jumat (13/1/2023) malam WIB.

Memiliki keunggulan gol tandang, Thailand hanya butuh hasil imbang untuk meraih trofi Piala AFF 2022 dan mempertahankan gelar juara mereka.

Melihat kondisi tersebut, Park Hang-seo hanya bisa berharap bahwa Alexandre Polking tidak akan mengubah taktiknya seperti di leg pertama.

Adapun Park akan menginstruksikan Vietnam untuk tampil ngotot menyerang demi meraih kemenangan.

"Pelatih Alexandre Polking mungkin tidak ingin seri. Mereka bertekad untuk menang," kata Park dikutip BolaStylo dari Zingnews.com.

Baca Juga: Final Piala AFF 2022 - Permintaan Khusus Park Hang Seo Saat Tiba di Thailand Diungkap Media



Source : BolaSport.com,Zingnews.vn
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan