Bocor! Rencana Besar CEO PSIS Semarang Rekrut Shin Tae-yong

Eko Isdiyanto Senin, 16 Januari 2023 | 13:16 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampak memegangi kepalanya sebagai tanda kekecewaannya saat melihat para pemainnya gagal memaksimalkan peluang dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi ternyata memiliki kekaguman tersendiri akan sosok pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan berencana merekrutnya.

Rencana besar salah satu anggota DPR RI yang juga menjabat Ketua Asprov PSSI Jateng itu diungkapkan pada Minggu (15/1/2023) di Jakarta.

Yoyok Sukawi termasuk salah satu anggota Exco PSSI yang mendukung Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia, bahkan membuka peluang perpanjangan.

Bos PSIS Semarang ini tak masalah dengan kegagalan Shin Tae-yong di Piala AFF 2022, bahkan memakluminya dengan alasan tersendiri.

Bahkan Yoyok Sukawi mendukung langkah PSSI jika memutuskan memperpanjang masa bakti pelatih asal Korea Selatan di timnas Indonesia.

Baca Juga: Akhir Perjalanan Iwan Bule Sebagai Ketum PSSI: Saya Tak Akan Maju Lagi…

"Saya pasti mendukung Shin Tae-yong sampai akhir kontraknya, kali bisa diperpanjang," ucap pria bernama lengkap AS Sukawijaya itu.

"Kemarin di Piala AFF itu memang segala sesuatunya seperti alam tidak menghendaki Indonesia menjadi juara.

"Jadi, tidak bisa kesalahannya hanya dilimpahkan kepada Shin Tae-yong," imbuhnya.

Di sisi lain, Yoyok tak menampik ketertarikannya merekrut Shin Tae-yong, pelatih berkelas yang pernah mentas di Piala Dunia 2018 Rusia.

Baca Juga: Dukung STY Diperpanjang, Yoyok Sukawi Maklumi Kegagalan di Piala AFF 2022

Rencana besar pun sedikit dibocorkan Yoyok Sukawi, jika PSSI tak memperpanjang kontrak pria Korea, klubnya yang akan turun tangan menggaet STY.

"Kalau selesai dengan PSSI, kami tertarik mengambilnya." ujar Yoyok Sukawi.

Shin Tae-yong memang pelatih jempolan, mampu merubah citra timnas Indonesia hanya dalam beberapa tahun saja meski gagal membawa trofi Piala AFF 2022.

Di bawah komando Shin Tae-yong, timnas Indonesia berhasil melaju ke putaran final Piala Asia 2023 di Uzbekistan setelah belasan tahun absen.

Baca Juga: Thailand Vs Vietnam, Alexandre Polking Haramkan Timnya Lakukan Hal Ini! - Final Piala AFF 2022

Selain itu Shin Tae-yong juga akan memimpin skuad timnas U-20 Indonesia berlaga di Piala Asia U-20 2023 di tempat yang sama.



Source : Antaranews.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan