Mengingat West Ham adalah saingan Chelsea yang juga berasal dari London, akan sangat sakit bagi fan Chelsea jika melihat Tuchel bergabung dengan mereka.
Apalagi jika nanti saat mengambil alih West Ham, klub asal London itu keluar dari zona degradasi dan kembali bersaing di papan tengah klasemen Liga Inggris.
Sementara Chelsea sendiri saat ini di tangan Graham Potter berkutat di papan tengah klasemen Liga Inggris.
Saat ini, Chelsea berada di peringkat ke-10 dengan perolehan 28 poin dari 19 laga.
Sementara West Ham berada di urutan ke-18 dengan perolehan 15 poin dari 19 laga.
Meskipun begitu, sampai saat ini pihak Thomas Tuchel belum memberikan tanggapan resmi terkait ketertarikan West Ham United.
Selain Tuchel, West Ham United juga mengincar pelatih kenamaan Eropa lainnya seperti Mauricio Pochettino, Rafael Benitez, hingga Nuno Espirito Santo.
Baca Juga: Viral! Nama Thomas Tuchel Disebut-sebut Fan Chelsea yang Ngamuk usai Ditaklukkan Arsenal
Source | : | chelsea.co.uk,tinthethao.com.vn,bolastylo.bolasport.com,Goal.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |