Fakta Riyadh All Star Vs PSG, Cristiano Ronaldo Lebih Hebat Tapi Lionel Messi yang Menang!

Reno Kusdaroji Jumat, 20 Januari 2023 | 06:50 WIB
Pertemuan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam laga di Arab Saudi. (FRANCK FIFE / AFP)

Tak berselang lama, PSG pun mendapat hadiah penalti usai Neymar dilanggar di kotak penalti pada menit ke-45+2.

Sayangnya, Neymar yang menjadi eksekutor penalti gagal mengeksekusi tendangannya yang bisa dibaca dengan mudah oleh kiper Al Owais.

Baca Juga: Pasca Piala Dunia Kondisi Mbappe Diterawang, Hal Mengejutkan Bakal Terjadi

3. Cristiano Ronaldo dibuat bonyok mantan rekannya

Cerita lain tersaji dalam pertandingan ini, di mana Cristiano Ronaldo dibuat babak belur oleh mantan rekan setimnya, Keylor Navas.

Dua eks penggawa Real Madrid itu saling duel di udara memperebutkan bola yang melayang di kotak penalti.

Sayangnya, usaha Keylor Navas meninju bola tak berakhir mulus. Tangannya mengenai wajah Cristiano Ronaldo yang melompat sangat tinggi.

Sontak, CR7 terjatuh setelah terkena tangan Navas. Wasit memberikan hadiah penalti kepada Riyadh All Star.

Ronaldo maju sebagai algojo dan menyelesaikan peluang tersebut menjadi gol.

Selebrasi khas CR7, Siu, langsung menggema di King Fahd International Stadium.

Baca Juga: Telan Ludah Sendiri, Klub Liga Prancis Hanya Pakai 2 Kata untuk Rekrut Cristiano Ronaldo Gara-gara Messi!

4. Cristiano Ronaldo lebih hebat dari Lionel Messi

Jika melihat dari jumlah gol yang diciptakan kedua megabintang tersebut, bisa dibilang Ronaldo lebih hebat dari Messi.

Cristiano Ronaldo, yang menjadi satu-satunya megabintang dari Riyadh All Star mampu mencetak dua gol ke gawang PSG.

Sementara Lionel Messi yang bermain bersama para pemain bintang top dunia hanya mampu mencetak satu gol saja.

Meski begitu, Les Parisiens yang dibela Messi yang berhasil keluar sebagai juaranya.

Messi sendiri bisa dibilang tak begitu kalah hebat karena mampu mencetak gol pada menit ketiga.



Source : Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan