Terlepas dari rumor itu, Cristiano Ronaldo harus tetap fokus menjalani karier barunya di tanah Arab.
Sebab, Al Nassr akan segera melakoni pertandingan di semifinal Piala Arab Saudi 2022-2023 kontra Al Ittihad pada Jumat (27/1/2023) dini hari WIB mendatang.
Terbaru, pemain 37 tahun itu sudah melakoni debutnya bersama Al Nassr di turnamen kompetitif melawan Al Ettifaq, pada Senin (23/1/2023) dini hari WIB ini.
Sayangnya, Cristiano Ronaldo belum bisa berkontribusi penuh di partai lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023 tersebut.
Ia gagal mencetak gol, meski Al Nassr menang 1-0 dipertandingan itu.
Namun dalam unggahan terbarunya di media sosial, Ronaldo tampak sangat bahagia.
Berbeda dengan saat-saat terakhirnya di Manchester United yang penuh drama dan kontroversi.
Source | : | Twitter,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |