BOLASTYLO.COM - Ivana Knoll kembali berulah, seolah tak ada yang berani menghentikan aksi kontroversialnya usai Piala Dunia 2022 Qatar, Cristiano Ronaldo kini jadi sasaran barunya.
Mantan Miss Kroasia ini mendapat penggemar terpanas di Piala Dunia 2022 Qatar karena aksinya melanggar aturan berpakaian.
Seperti yang diketahui bahwa Qatar menerapkan aturan ketat selama Piala Dunia 2022 termasuk urusan berpakaian bagi para wanita.
Para penggemar wanita dilarang menggunakan pakaian terbuka saat menyaksikan laga di stadion, namun aturan itu dilanggar Ivana.
Kepada 3,6 juta pengikutnya di Instagram, Ivana tampil terbuka saat menyaksikan laga Kroasia tak peduli dengan aturan yang ada.
Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Masters 2023, Asa Menuju ke Final
Jumlah pengikut Ivana mengalami peningkatan pesat setelah aksi nekatnya itu, beberapa media luar bahkan menyebutnya sebagai penggemar terpanas Piala Dunia 2022.
Terlepas dari itu, baru-baru ini Ivana kembali dengan aksi nakalnya dengan menyeret nama bintang Portugal yang kini berkarier di Arab Saudi.
Melalui akun Instagram pribadinya, Ivana membagikan momen saat berlatih di gym saat memamerkan bagian betisnya yang langsing.
Namun bukan itu yang jadi tujuan utama, Ivana ingin menunjukkan bagaimana otot kakinya bekerja sambil mengejek Ronaldo.
Baca Juga: 30 Pemain TC Piala Asia U-20, STY Panggil Dua Anak Legenda Indonesia
Ivana Knoll sorprende en lencería… pic.twitter.com/A3ERi79Crm
— Lo + viral (@VideosVirales69) January 17, 2023
Dalam video itu, sambil mengenakan kaus kaki dan sepatu kest berwarna putih ia mencoba melenturkan otot kakinya sambil menyinggung Ronaldo.
"Siapa itu Ronaldo?" tulis Ivana.
Ronaldo termasuk sebagai pemain yang gemar berlatih, bentuk tubuh dan kekuatan yang dimiliki termasuk otot-otot kakinya berasal dari latihan sepanjang waktu.
Tak heran jika Ivana sepertinya menjadikan Ronaldo sebagai motivasi untuk hidup sehat, di usianya yang sudah 37 tahun Ronaldo masih berkarier.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Tren Positif Chico Hancurkan Rekor Wakil Hong Kong
Meski sudah tidak di Eropa, setelah meninggalkan Manchester United ia bergabung Al Nassr di Arab Saudi dengan kontrak yang luar biasa mewah.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |