Juara Indonesia Masters 2023, Jojo, Chico & Leo/Daniel Kantongi Hadiah Total Rp1,2 Miliar

Reno Kusdaroji Senin, 30 Januari 2023 | 08:02 WIB
Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie (kanan), Chico Aura Dwi Wardoyo (kiri) bertemu di babak final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023). (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Baca Juga: Momen Keindahan di Balik Gelar Juara Perdana Jojo di Indonesia Masters 2023

Jika ditotalkan, ketiga wakil Indonesia tersebut menggondol total Rp1,2 miliar dari uang hadiah di turnamen BWF Super 500 pada akhir pekan kemarin.

Hadiah tersebut terbilang cukup besar jika dibandingkan dengan total hadiah dari Indonesia Masters 2023 itu sendiri.

Adapun dari turnamen Indonesia Masters 2023 sendiri, telah disiapkan hadiah dengan total US$420,000 atau sekitar Rp6,2 miliar.

Jadi selain para pemenang, finalis lainnya juga akan mendapatkan hadiah dengan rincian sebagai berikut ini:

Tunggal putra dan putri

Juara: 31.500 dolar AS (Rp 471,8 juta)

Finalis: 15.960 dolar AS (Rp 239 juta)

Semifinalis: 6.090 dolar AS (Rp 91,2 juta)

Perempat finalis: 2.520 dolar AS (Rp 37,7 juta)

16 Besar: 1.470 dolar AS (Rp 22 juta)

Ganda putra, putri, dan campuran

Juara: 33.180 dolar AS (Rp 497 juta)

Finalis: 15.960 dolar AS (Rp 239 juta)

Semifinalis: 5.880 dolar AS (Rp 88 juta)

Perempat finalis: 3.045 dolar AS (Rp 45,6 juta)

16 Besar: 1.575 dolar AS (Rp 23,5 juta)

Baca Juga: Juara Indonesia Masters 2023, Leo/Daniel Bicara Soal Evolusi Kedewasaan The Babies!



Source : en.wikipedia.org,bwfworldtour.bwfbadminton.com,Bwftournamentsoftware.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan