Indra Sjafri Bocorkan Calon Lawan Timnas Indonesia Pada 2 FIFA Matchday Maret 2023, Namun...

Reno Kusdaroji Selasa, 31 Januari 2023 | 09:00 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri membeberkan calon lawan timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk laga persahabatan pada FIFA Matchday Maret 2023. (Twitter/PSSI)

Seperti diketahui, Curacao merupakan saah satu negara dengan peringkat FIFA cukup tinggi (ke-84) yang dikalahkan Indonesia pada dua laga FIFA Matchday tahun lalu.

Tepatnya pada FIFA Matchday September 2022, timnas Indonesia memetik dua kemenangan dengan skor 2-1 dan 3-2 atas Curacao di kandang sendiri.

Lebih lanjut, Indra Sjafri mengatakan bahwa PSSI sudah menghubungi negara yang akan menjadi calon lawan timnas Indonesia pada FIFA Matchday Maret mendatang.

Namun Indra Sjafri hanya membocorkan calon lawan timnas Indonesia sejauh itu saja.

Selebihnya, ia enggan memberi tahu secara detail terkait nama negara yang sudah dikontak oleh PSSI.

"Sabar saja," kata Indra Sjafri terkait pertanyaan negara manakah yang akan dilawan timnas Indonesia.

Adapun Indra Sjafri menyebut PSSI akan mengupayakan agar kedua laga FIFA Matchday Maret 2023 akan berlangsung di Indonesia.

"Kami berusaha digelar di Indonesia karena kami juga ingin memberikan hiburan (kepada masyarakat)," kata Indra.

Mesi begitu, PSSI tidak menutup kemungkinan bahwa timnas Indonesia bersedian melakoni FIFA Matchday di kandang lawan.

Baca Juga: Saran Park Hang-seo Kepada Shin Tae-yong untuk Latih Timnas Indonesia Menjadi Sehebat Vietnam

"Akan tetapi, tidak menutup kemunkinan jika ada lawan yang mengajak kami akan bermain di luar negeri," jelasnya.

Adapun timnas Indonesia berpeluang kembali mendongkrak posisi ranking FIFA dalam rangkaian FIFA Matchday Maret 2023.

Saat ini, skuad Garuda masih menduduki peringkat ke-151 atau terbaik kelima di antara negara-negara Asia Tenggara.

Kini, Indonesia masih berada di bawah Vietnam (96), Thailand (111), Filipina (134), dan Malaysia (145).



Source : Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan