BOLASTYLO.COM - Jadwal babak 32 besar hari kedua Thailand Masters 2023 kurang menguntungkan Indonesia, ada 12 wakil yang bermain hari ini termasuk Leo/Daniel.
Terdapat 6 wakil Indonesia yang telah melakoni babak 32 besar hari pertama Thailand Masters 2023 pada kemarin Selasa (31/1/2023).
Hasilnya, 5 dari 6 wakil berhasil lolos ke babak selanjutnya. Hanya pasangan ganda putra muda Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim yang gagal di babak pertama.
Adapun lima wakil yang lolos ialah ganda putra Bagas/Fikri (unggulan ketiga), Pramudya/Yeremia (6) dan Reyhan/Rahmat.
Sementara dua wakil lainnya berasal dari nomor ganda putr yakni Lanny/Ribka dan Meilysa/Rachel.
Kemudian pada hari kedua ini, Rabu (1/2/2023), 12 wakil Indonesia lainnya akan berjuang menyusul Bagas/Firki dkk lolos ke babak kedua Thailand Masters 2023.
Sayangnya, hasil drawing menunjukkan salah satu wakil Indonesia dipastikan gugur pada hari ini lewat duel Merah Putih melawan rekan senegaranya sendiri.
Lebih tragisnya lagi, hal itu terjadi dari nomor tunggal putra yang hanya mengirimkan dua wakilnya ke Thailand Masters 2023.
Pada nomor tunggal putra, akan tercipta duel Merah Putih antara Tommy Sugiarto vs Christian Adinata di babak 32 besar hari kedua ini.
Source | : | Bwftournamentsoftware.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |