BOLASTYLO.COM - Megabintang asal Argentina, Lionel Messi dikabarkan ingin kembali ke Barcelona namun dengan satu syarat.
Rumor kembalinya Lionel Messi ke Barcelona kembali muncul, mengingat kontrak pemain asal Argentina itu akan segera berakhir dengan Paris Saint-Germain.
Kontrak pemain Timnas Argentina itu akan segera berakhir dengan Paris Saint-Germain menjelang musim panas nanti.
Namun, hingga detik ini kesepakatan antara Lionel Messi dan PSG belum terdengar akan diperpanjang.
Baca Juga: Carlo Ancelotti Terkejut Bertemu Wakil Asia di Final Piala Dunia Antarklub 2022
Dengan begitu, potensi Messi kembali ke Barcelona pun semakin besar.
Akan tetapi, mewujudkan gagasan Lionel Messi kembali bermain bersama Barcelona tidak akan mudah.
Menurut keterangan saudaranya yang bernama Matias, Lionel Messi tidak akan kembali ke Barcelona jika klub itu tidak menendang keluar Joan Laporta.
Bukan rahasia lagi jika Joan Laporta menjadi salah satu faktor Messi hengkang dari Barcelona beberapa waktu lalu.
“Kami tidak akan kembali ke Barcelona. Jika kami kembali ke Barcelona, kami bakal melakukan pembersihan secara besar-besaran," kata Matias dilansir dari Marca.
Matias menyampaikan bahwa Joan Laporta merupakan salah satu pihak internal Barcelona yang tidak mengerti cara mengucapkan terima kasih kepada Messi.
"Di antaranya adalah menendang keluar Joan Laporta. Ia tidak berterima kasih dengan semua kontribusi Messi buat Barcelona," tutur Matias.
Baca Juga: Kabar Terbaru Ronaldo Kwateh Usai Gempa Turki Berkekuatan 7,8 Magnitudo
Bagaimana tidak, La Pulga (julukan Messi) menjadi pemain andalan Barcelona selama bertahun-tahun, tapi Laporta malah melepasnya begitu saja.
"Semua orang di Barcelona tidak mendukung Messi. Mereka seharusnya melakukan protes, membiarkan Laporta pergi dan Messi bertahan,” ucap Matias.
"Tidak ada yang mengenal Barcelona sebelumnya, hanya Madrid yang diketahui dan Messi diperlakukan seperti itu," tukasnya.
Baca Juga: Hitung-hitungan Shin Tae-yong Buyar Usai Marselino & Ronaldo Kwateh Terlalu Dini ke Eropa
Source | : | Marca.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |