Usai Raih 2 Gelar Juara Beruntun, Leo/Daniel Beberkan Rencana untuk Menjuarai All England 2023!

Reno Kusdaroji Kamis, 9 Februari 2023 | 15:15 WIB
Ganda putra Indonesia, Leo/Daniel termotivasi menyusun rencana untuk menjuarai All England 2023 berkat raihan dua gelar juara beruntun pada awal 2023. (Dok PBSI )

BOLASTYLO.COM - Ganda putra Indonesia, Leo/Daniel termotivasi menyusun rencana untuk menjuarai All England 2023 berkat raihan dua gelar juara beruntun pada awal 2023.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjuarai Indonesia Masters 2023 (24-29 Januari) dan Thailand Masters 2023 (31 Januari-5 Februari).

Pencapaian itu membuat nama mereka menembus ranking 10 besar BWF pada sektor ganda putra.

Pada update ranking BWF pekan ini, Selasa (7/2/2023), Leo/Daniel naik tiga strip dari urutan ke-13 ke nomor 10 dengan total perolehan 60,777 poin.

Leo dan Daniel merasa bersyukur dengan pencapaian apik di awal 2023.

Namun, mereka tak ingin berpuas diri dan menjadikan pencapaian itu sebagai beban. Mereka ingin menjadikannya sebagai motivasi untuk semakin bersemagat ke depannya.

"Ya kami mengucap syukur bisa juara di Indonesia Masters dan Thailand Masters," kata Leo dikutip BolaStylo dari Antaranews.com.

"Jadi pacuan kami untuk termotivasi terus, jangan sampai lengah dan jangan cepat puas," imbuhnya.

"Tidak jadi beban lah, tetapi jadi motivasi buat kami, Jadi mendapat kepercayaan lebih, justru tanggung jawabnya lebih buat kami," kata Daniel menambahkan.

Baca Juga: Tembus Ranking 10 Besar BWF, Leo/Daniel Langsung Incar Salah Satu Gelar Juara Bergengsi di Dunia!



Source : Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan