Internal Man United Panas! 3 Pemain Rebutan Nomor Keramat Ronaldo

Eko Isdiyanto Kamis, 9 Februari 2023 | 21:00 WIB
Cristiano Ronaldo ketika masuk menggantikan Antony dalam laga Manchester United kontra Arsenal di Liga Inggris 2022-2023, Minggu (4/9/2022). (TWITTER.COM/TEAMCRONALDO)

BOLASTYLO.COM - Sejak Cristiano Ronaldo meninggalkan Old Trafford, nomor keramat Manchester United masih tanpa tuan alias belum dimmiliki pemain lain, 3 bintang saling sikut berebut.

Peninggalan berharga Cristiano Ronaldo di Man United saat ini tengah diperebutkan beberapa pemain berstatus bintang, nomor punggung 7.

Nomor punggung 7 dibiarkan tak bertuan sejak Ronaldo meninggalkan Old Trafford pada akhir tahun lalu usai kontroversi wawancara soal Man United.

Sederet pemain baru sebenarnya sudah didatangkan Man United sejak kepergian Ronaldo, Wout Weghorst dan Marcel Sabitzer, namun keduanya tidak mengenakan nomor punggung 7.

Wegorhts mengenakan nomor punggung 27, sementara Sabitzer memilih nomor punggung 15, sementara nomor keramat legendaris Setan Merah masih tanpa tuan.

Baca Juga: Feminim Tapi Main Sepak Bola? Pesan dari Bintang Aston Villa Women

Pria Madeira sebenarnya sempat mengenakan kembali nomor punggung 7 tersebut selama dua musim terakhir sejak kembali di awal musim 2021 lalu.

Namun tak sampai dua musim berlalu, nomor punggung tersebut kembali tak bertuan meski hal ini lumrah mengingat legendarisnya nomor ini.

Selain Ronaldo, nomor punggung itu pernah dipakai sederet nama mentereng termasuk David Beckham, Eric Cantona, George Best Bryan Robson hingga Nobby Stiles.

Nama-nama melegenda yang membuat Setan Merah meraih puncak tertinggi domestik dan internasional, meski begitu sempat dipakai beberapa pembelian flop.

Baca Juga: Bikin Kerusuhan di Barcelona, Kakak Lionel Messi Minta Maaf: Itu Hanya Lelucon

Termasuk Angel Di Maria dan Memphis Depay, Edinson Cavani sempat mengenakannya namun saat Ronaldo datang ia harus merelakan nomor punggung tersebut.

Kini Jadon Sancho dikabarkan menginginkan nomor tujuh peninggalan Ronaldo itu, pemain yang digadang-gadang menjadi bintang usai didatangkan dari Borussia Dortmund.

Namun sosoknya harus bersaing dengan pemain muda asal Argentina, Alejandro Garnacho yang saat ini mengenakan nomor punggung 49.

Dan pemain ketiga yang berharap bisa mengenakan nomor itu adalah rekrutan anyar dari Ajax Amsterdam asal Brasil, Antony yang saat ini mengenakan nomor 21.

Baca Juga: Sentuhan Magis Indra Sjafri Hilang usai Lama Tak Tangani Timnas Indonesia? Begini Jawabannya

Sementara itu beberapa pemain yang diharapkan direkrut Man United juga memiliki kesempatan yang sama, di antaranya Declan Rice, Harry Kane, Jude Bellingham dan Victor Osimhen.

 



Source : Thesun.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan