Dibanding Indonesia, Skuat Muda Timnas Malaysia Lebih Ngenes Soal Prestasi di Piala Asia U-19

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 18 Oktober 2018 | 13:48 WIB
Timnas U-19 Malaysia ()

BolaStylo.com - Timnas U-19 Indonesia bersama 15 negara lain akan berlaga merebut kemenangan di ajang Piala Asia U-19 2018.

Dalam ajang bergengsi sepak bola remaja se Asia tersebut, Indonesia bersama Vietnam, Malaysia dan Thailand menjadi wakil Asia Tenggara yang berhasil lolos ke putaran final 16 besar.

Namun, dibandingkan Thailand dan Indonesia, skuat muda Harimau Malaya itu ternyata menyimpan sebuah fakta ngenes perihal prestasinya di ajang tersebut.

Malaysia diketahui menjadi salah satu negara Asia yang rutin mengikuti kompetisi sepak bola remaja itu.

Baca Juga : Link Live Streaming Denmark Open 2018, Marcus/Kevin dkk Siap Rebut Tiket Perempat Final

Negeri Jiran terhitung 23 kali ikut serta sejang dihelatnya Piala Asia U-19 pada 1959.

Naas, dari 23 kali keikut sertaanya, Malaysia selalu gagal menjadi juara.

Harimau Malaya muda harus puas selalu jadi yang kedua, atau tak mendapatkan titel apapun.

Malaysia tercatat, 3 kali menjadi runner up apda 1959, 1960 dan 1968, 2 kali menghuni tempat ketiga pada tahun 1964, 1965 dan satu kali menjadi peringkat keempat pada 1962.

Sementara itu, Indonesia dan Thailand setidaknya pernah mengecap gelar juara.

Indonesia pada tahun 1966 sementara Thailand sukses juara pada 1962 dan 1969.

Sedangkan, Vietnam tercatat menembus semifinal pada 2016 adalah prestasi terbaiknya selama 19 kali turut serta.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan