BolaStylo.com - Klub raksasa Spanyol, Real Madrid beberapa waktu lalu mendapatkan hadiah dari jasa penerbangan, Emirates, berupa pesawat berfasilitas mewah.
Untuk menunjang aktivitas bertanding Real Madrid, pesawat menjadi salah satu transportasi yang sangat penting.
Bergulirnya kompetisi sepak bola seperti Liga Champions membuat Real Madrid harus menempuh perjalanan lewat jalur udara.
Baca Juga : Pernyataan Karim Benzema soal Tuduhan Kasus Penculikan Mantan Agennya
Untuk itu, Real Madrid mendapatkan fasilitas pesawat Emirates A380 senilai 340 juta pounds atau sekitar 6,64 triliun rupiah.
Gareth Bale, Marcelo Vieira, Sergio Ramos, dan pemain Real Madrid lainnya bisa merasakan pesawat kelas eksekutif berkat kerja sama Los Blancos dengan Fly Emirates.
Baca Juga : Tangis Victoria Pasca David Beckham Ungkap Kondisi Rumah Tangga Mereka
Dalam pesawat mewah itu, pemain Real Madrid mendapat fasilitas kelas atas yakni dengan adanya kamar mandi serta bisa bersantai di area bar yang tersedia.
Jika itu dirasa kurang cukup, pemain Real Madrid bisa istirahat di kursi mereka masing-masing dilengkapi dengan fasilitas keren lainnya.
Mereka disediakan layar TV pribadi untuk mengakses sekitar 2.500 channel, alkohol gratis di mini bar, serta lemari kecil.
Dan ketika mereka mendarat di bandara manapun, mereka tidak akan menarik perhatian publik karena di pesawat tak dihiasi wajah para pemain Real Madrid.
Fly Emirates telah menjadi mitra Real Madrid sejak 2013 silam. Sejak saat itu, Fly Emirates menghiasi jersey Real Madrid yang meraih empat gelar Liga Champions.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Rela Habiskan Puluhan Juta untuk Memborong Sneakers
Pesawat mewah itu mampu menampung sebanyak 525 penumpang dengan kecepatan 899 km/jam.
Sederhananya, tim asuhan Julen Lopetegui tidak memiliki alasan untuk telat bertanding.
Dengan fasilitas mewah tersebut, mereka pasti tidak akan bisa berkelit kelelahan jika mengalami kekalahan.
Mungkin bagi mereka, besaran gaji bukan masalah! #bolastylo
A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on
Source | : | thesun.co.uk |
Penulis | : | Aziz gancar Widyamukti |
Editor | : | Muhammad Shofii |