BolaStylo.com - Cristiano Ronaldo terbukti memiliki ikatan yang kuat dengan mantan manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson.
Cristiano Ronaldo melewati momen emosional ketika Juventus melawan Manchester United dalam laga penyisihan Grup H Liga Champions 2018-2019 di Old Trafford, Rabu (24/10/2018).
Terang saja, markas Setan Merah itu mengingatkan Cristiano Ronaldo atas jasa-jasa Sir Alex Ferguson dalam kariernya.
Sebab, Sir Alex Ferguson adalah sosok yang sebelumnya telah memberi panggung bagi Cristiano Ronaldo untuk menunjukkan kualitas permainannya.
Pria asal Skotlandia itu mendatangkan Ronaldo dari Sporting Lisbon pada 2003 lalu dan memolesnya selama enam tahun.
Baca Juga : Saudara Cristiano Ronaldo: Tuduhan Pemerkosaan Hanyalah Sampah!
Namun, kebersamaan Ronaldo dan Ferguson harus berakhir ketika pemain asal Portugal itu memutuskan untuk hijrah ke Real Madrid pada 2009 silam.
Kendati demikian, Ronaldo terbukti masih menaruh hormat kepada Ferguson hingga saat ini.
Sikap terpuji Ronaldo itu ditunjukkan ketika dirinya bertemu dengan Ferguson seusai laga Juventus kontra Manchester United.
Ronaldo menyampaikan kesan dan pesannya kepada Ferguson melalui akun Twitter pribadi pada Rabu (24/10/2018).
Source | : | |
Penulis | : | Aziz gancar Widyamukti |
Editor | : | Muhammad Shofii |