5 Alasan yang Membuat Vichai Srivaddhanaprabha Sangat Dihormati di Leicester City

Aziz gancar Widyamukti Minggu, 28 Oktober 2018 | 21:26 WIB
Pemilik Leichester City, Vichai Srivaddhanaprabha pada 5 Mei 2018. (Lindsey Parnaby/AFP)

BolaStylo.com - Bos Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha, memicu kekhawatiran publik lantaran diduga terlibat kecelakaan helikopter di sekitar Stadion King Power.

Laga antara Leiceser City kontra West Ham United dalam laga lanjutan Liga Inggris pada Sabtu (28/10/2018) diwarnai insiden kecelakaan helikopter.

Helikopter milik Vichai Srivaddhanaprabha itu terjatuh dan menghujam tanah di area parkiran dekat Stadion King Power seusai Leicester City berlaga.

Menurut kabar terbaru dari BBC, Vichai Srivaddhanaprabha diketahui berada dalam helikopter tersebut.

Baca Juga : Helikopter Milik Pemilik Leicester City Jatuh, Begini Cerita Para Saksi di TKP

Informasi itu didapatkan dari seorang sumber yang dekat dengan keluarga Vichai Srivaddhanaprabha.

Hingga saat ini polisi Leicestershire bekerja sama dengan salah satu badan investigasi kecelakaan udara, Air Accidents Investigation Branch (AAIB) untuk menyelidiki kecelakaan tersebut.

Insiden mengerikan ini pun cukup menguras perhatian dari para kalangan pecinta sepak bola, khususnya para pemain dan fan Leicester City.

Baca Juga : Simpati Klub Liga Inggris untuk Tragedi Helikopter Jatuh Milik Bos Leicester City

Mereka khawatir dengan nasib pemilik The Foxes yang telah dihormati selama delapan tahun terakhir dan dikenal sebagai sosok murah hati.



Source : BBC,The Sun
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Aziz gancar Widyamukti
Video Pilihan