Baca Juga : Sempat Damai, Kasus Penganiayaan Saddil Ramdani Dilanjutkan Karena Saddil Tolak Nikahi Korban?
Pertengkaran keduanya pun memicu pemain timnas U-19 Indonesia itu melayangkan bogem mentan ke wajah korban.
Pukulan tangan kosong tersebut pun mengaibatkan luka di bawah mata pipi sebelah kanan korban.
4. Korban mencari pertolongan
Korban berusaha melarikan diri setelah menerima pukulan dari sang pemain Persela Lamongan.
Ia juga dikabarkan mecoba menyelamatkan diri ke dalam Mes Persela Lamongan.
5. Manajer Persela Lamongan tak tahu pasti kasus penganiayaan Saddil Ramdani
Manajer Persela, Yunan Achmadi, mengaku pihaknya belum mengetahui lebih jauh soal dugaan kasus penganiayaan Saddil Ramdani kepada seorang wanita.
Kasus penganiayaan yang diduga melibatkan pemain asal Kendari ini kemudian dikonfirmasi ke Manajer Persela Lamongan oleh TribunJatim.com.
Pada Kamis (1/11/2018), Yunan Achmadi mengaku pihaknya baru saja mendengar informasi tersebut.
"Saya ini baru datang dari Jakarta. Mendengar, tapi tidak tahu," kata Yunan pada TribunJatim.com.