"Saya menderita mulai balapan dari posisi ketujuh, saya tak bisa mengeluarkan kemampuan terbaik saya," ujar Marquez yang dikutip BolaStylo.com dari BolaSport.com.
Baca Juga : Berkat Dukungan dari Wanita Cantik Ini, Francesco Bagnaia Sukses Jadi Juara Dunia Moto2
"Saya juga sempat tidak memposisikan diri saya dengan baik di tikungan 1, tetapi pada lap pertama saya bisa mengatur motor dan menyalip beberapa pebalap lain," imbuhnya.
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez keluar sebagai pemenang balapan MotoGP Malaysia 2018 setelah memulai balapan dari posisi ketujuh.
Marc Marquez menempati posisi start tersebut setelah terkena penalti sebanyak enam grid.
Pebalap kelahiran Cervera, Spanyol, tersebut, menerima hukuman karena dianggap memperlambat laju pebalap Suzuki Ecstar, Andrea Iannone.
Padahal, saat sesi kualifikasi pebalap asal Spanyol itu mencatat waktu putaran terbaik.
Baca Juga : Tinggalkan PSMS Medan, Benarkah Firza Andika Pergi ke Eropa untuk Uang
View this post on InstagramBagaimana menurut BolaStylovers? #saddilramdani #saddil #anugrahsekar #timnasindonesia #pialaaff
A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |