Ladeni Petarung Kickboxing Jepang, Floyd Mayweather Mulai Kehabisan Uang?

Aziz gancar Widyamukti Selasa, 6 November 2018 | 10:11 WIB
Floyd Mayweather (Instagram / floydmayweather)

Apakah jumlah uang yang akan diterimanya ketika menang lawan Nasukawa lebih besar ketimbang melawan Pacquiao dan Nurmagomedov?

Alasannya mungkin terletak pada gaya hidupnya yang sangat mewah.

Floyd Mayweather

Jika belajar dari pengalaman Mike Tyson yang kekayaannya sedikit demi sedikit tergerogoti, maka tak mengherankan apabila Mayweather kembali bertarung demi uang.

Terang saja, petarung berjuluk The Money ini tidak berhenti memamerkan gaya hidup mewah setelah pensiun sebagai juara tak terkalahkan dan perlu kembali menambah pundi-pundi kekayaannya.

Mayweather terbiasa mengekspos rumah mewahnya, jet eksklusif, sejumlah mobil mewah, dan perhiasan bertahtakan berlian.

Baca Juga : Super Mewah, Floyd Mayweather Pamerkan Rumah Baru Bagai Istana Megah

Lebih dari itu, pria berusia 41 tahun ini juga gemar berjudi dalam semua cabang olahraga.

Ketika dia menang besar, ia kerap mengunggah foto slip taruhan di akun media sosial pribadi.

Terlepas dari pertanyaan-pertanyaan tersebut, Floyd Mayweather akan berhadapan dengan Nasukawa di penghujung tahun ini.

Floyd Mayweather akan bertarung dengan Tenshin Nasukawadi di Saitama Super Arena, Tokyo, Jepang, pada 31 Desember nanti.

 

Jangan patahkan hati @paulpogba ???????????? #paulpogba #pogba #manchesterunited

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Daily Mail
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan