BolaStylo.com - Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya, sepertinya peribahasa itu cocok untuk menggambarkan bakat yang dimiliki oleh putra ketiga Cristiano Ronaldo, Mateo Ronaldo.
Mateo Ronaldo lahir bersama saudari kembarnya, Eva Maria dos Santos pada 8 Juni 2017 lalu.
Keduanya lahir di Amerika Serikat melalui jasa ibu pengganti.
Meski baru berusia satu tahun enam bulan, Mateo Ronaldo ternyata sudah menunjukkan bakat di dunia sepak bola.
Hal itu diketahui dari instastory Instagram Georgina Rodriguez yang diunggah pada, Sabtu (1/12/2018).
Dalam video tersebut Georgina memperlihatkan bagaimana aksi Mateo Ronaldo saat bermain bola.
Bocah cilik itu terlihat girang berlarian menendang bola bahkan sampai mencetak gol.
"Horeee gooool," ujar Georgina Rodriguez.
Georgina juga pernah mengajak Mateo Ronaldo ketika mendampingi Cristiano Ronaldo Junior berlatih di Juventus U-9.
Saat itu Mateo tampak serius memperhatikan dari pinggir lapangan ketika sang kakak beraksi di lapangan.
Anak ketiga Cristiano Ronaldo memang tidak bisa mengingkari bakat bintang sepak bola yang mengalir di dalam tubuhnya.
Bakat tersebut diturunkan oleh sang ayah yang telah meraih lima Ballon d'Or, penghargaan yang diberikan kepada pemain sepak bola terbaik di Eropa.
Bukan cuma itu saja, Cristiano Ronaldo juga berhasil merengkuh 15 trofi juara dalam sembilan tahun di Santiago Bernabeu, termasuk keberhasilan membawa timnya meraih gelar UCL tiga tahun secara beruntun pada tiga musim terakhir.
Di level internasional, Ronaldo juga berperan dalam keberhasilan Portugal meraih trofi Euro 2016.
Tidak menutup kemungkinan jika Mateo Ronaldo akan menyaingi atau bahkan melebihi prestasi ayahnya.
Baca Juga : Sejak Pindah ke Juventus Cristiano Ronaldo Punya Cara Pamer yang Berbeda
Source | : | instagram.com/georginagio |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Katarina Erlita candrasari |
KOMENTAR