BolaStylo.com - Pemain belakang Liverpool asal Kroasia, Dejan Lovren turut memberikan selamat untuk Marko Simic atas gelar juara Liga 1 2018 Persija Jakarta.
Aksi Marko Simic membawa Persija Jakarta meraih gelar juara Liga 1 2018 ternyata mendapat sorotan salah satu pemain timnas Kroasia.
Dejan Lovren, bek timnas Kroasia turut memberikan selamat untuk Marko Simic yang sukses membawa Persija Jakarta juara pada musim ini.
Simic mengunggah sebuah foto pada akun Instagram pribadi terkait perayaan gelar juara Persija.
Baca Juga : Pebulu Tangkis Tercantik Dunia Akui Punya Kembaran, Mirip Nggak Ya? Ini Deretan Perbadingannya
"Tidak terhentikan," tulis Marko Simic pada unggahannya.
Baca Juga : Tawa di Jakarta dan Tangis di Makassar, Ada Kisah Saudara Sedarah di Antara Persija Jakarta dan PSM Makassar
Kemudian, salah satu bek tangguh milik Liverpool itu memberikan selamat pada kolom komentar unggahan Simic itu.
Simic pun membalas ucapan Lovren dan berharap dapat berjumpa kembali dengannya.
Menyusul hal itu, ucapan selamat Lovren ternyata mendapat tanggapan tak terduga dari beberapa pendukung Persija.
Para penggemar ingin Lovren merumput di kompetisi sepak bola Indonesia bersama Persija Jakarta.
Berikut beberapa tanggapan para penggemar terkait ucapan Dejan Lovren.
@frdiprnt: "Dejan Lovren, gabung Persija bek tangguh!!"
@hendrapanji: "Dejan Lovren musim depan ke Persija,"
@mr.rdw: "Dejan Lovren, ayo gabung Persija,"
@daffalyndra: "Dejan Lovren musim depan duet sama Maman Abdurahman nih,,"
@gerrymhs90: "Bek terbaik dunia akhirat nongol,"
@aliftriadits: "Dejan Lovren come on join Persija,"
luthfianngrh: "Come to Persija Dejan Lovren,"
Baca Juga : Video Gol Kontroversial Persija Jakarta Timbulkan Keributan di Kalangan Netizen
Sekedar informasi, penyerang berusia 30 tahun itu sempat merasakan tampil mewakili negara kelahirannya yakni Kroasia di level U-21 pada tahun 2009.
Marko Simic dan Dejan Lovren sama-sama pernah berkostum timnas u-21 Kroasia.
Kala itu, Marko Simic juga sering menjadi pemain nomor 9 andalan timnas U-21 Kroasia di bawah asuhan Drazen Ladic.
Berikut cuplikan pertandingan Marko Simic dan Dejan Lovren bersama skuat timnas U-21 Kroasia.
Marko Simic sukses menjadi penentu gelar juara Liga 1 2018 yang diraih Persija Jakarta.
Dua gol pemilik nomor punggung 9 itu ke gawang Mitra Kukar pada laga pamungkas putus dahaga gelar Macan Kemayoran sejak 2001.
Baca Juga : Hasil Liga 1 Musim 2018- Persija Jakarta Juara, 3 Tim Resmi Degradasi ke Liga 2
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR