BolaStylo.com - Pebulu tangkis putra Indonesia, Jonatan Christie baru-baru ini mengungkapkan sisi kehidupan lifestyle-nya yang terkesan jauh dari kata gaul.
Nama Jonatan Christie semakin dikenal publik Indonesia setelah dirinya berhasil menyabet medali emas Asian Games 2018 pada 28 Agustus 2018.
Jojo sukses menjadi juara usai menaklukan wakil Taiwan, Chou Tien Chen.
Kala itu, pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu menjadi dielu-elukan seluruh negeri.
Baca Juga : Usaha Keras Prilly Latuconsina Berbuah Manis, Netizen Sadari Perubahan Tubuhnya
Tak cuma perihal prestasi Jojo juga menarik perhatian karena selebrasi buka bajunya yang fenomenal.
Gaya selebrasi buka baju Jojo kala itu sangat viral dan membuatnya menarik perhatian banyak kaum hawa.
Di balik terkenalnya Jojo sebagai atlet tampan, siapa sangka kehidupan pribadinya sangat berbeda dengan remaja saat ini yang suka menghabiskan waktu dengan clubbing.
Melalui unggahan video Youtube milik Boy William, Jojo mengungkapkan kehidupan lifestyle-nya.
Jonatan Christie mengungkapkan ketika weekend setelah pulang dari Pelatnas dirinya langsung bermain PlayStation (PS).
Selain itu, Jojo juga sosok yang tak menyukai kegiatan clubbing.
"Clubbing saya nggak, paling live music aja sih," kata Jojo.
Jojo saat ini jua masih sangat dipantau oleh orang tuanya.
Baca Juga : Kevin Sanjaya Terciduk Komentari Unggahan Marion Jola Sebelum Ikuti BWF World Tour Finals 2018
Dirinya dilarang orang tua pulang malam, setiap pergi kemanapun ibunya juga selalu menelpon menanyakan kabarnya dan kapan pulang.
Selain gemar bermain PlayStation, Jojo juga sangat senang bermain game ML (Mobile Legend).
"Saya sering main Mobile Legend, sering banget," ujar Jojo kepada Boy William.
Jojo juga mengaku jika dirinya bisa dibilang agak kuper.
Ketika di asrama, setelah latihan dia kebanyakan di kamar dan jarang main keluar atau ke kamar orang lain.
Baca Juga : Jadon Sancho Pilih Tak Potong Rambut daripada Harus ke Tukang Cukur Jerman
Source | : | youtube.com/Boy William |
Penulis | : | Muhammad Shofii |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR