BolaStylo.com - Jelang laga besar antara Liverpool Vs Manchester United di Liga Inggris, Virgil Van Dijk ungkapkan mengapa Mohamed Salah kini jarang tersenyum.
Mohamed Salah menjadi pemain yang paling disoroti jelang Liverpool bentrok dengan Manchester United di Stadion Anfield, Minggu (16/12/2018).
Hal itu dikarenakan banyaknya kritikan untuk Mohamed Salah yang dianggap tidak bermain cemerlang seperti musim lalu.
Baca Juga: Mabuk Sambil Mengemudi, Esk Pemain Manchester City Masuk Penjara
Puncaknya adalah ketika pesepak bola asal Mesir mencetak hat-trick pada pekan ke-16 saat Liverpool melawan Bournemouth.
Eks pemain Chelsea itu tidak tersenyum saat sukses mencetak gol dan hal tersebut menimbulkan tanda tanya bagi kalangan penggemar.
Baca Juga : Legenda Liverpool Michael Owen Tiba-tiba Diserang Sang Putri, Ternyata Ada Alasan Unik di Baliknya
Mungkinkah dengan selebrasi tersebut Salah menunjukkan perasaanya sudah tidak lagi betah di Liverpool?
Dilansir BolaStylo.com dari Mirror, salah satu pemain Liverpool, Virgil Van Djik, baru saja mengungkap alasan dibalik sikap Salah yang terkesan muram tersebut.
View this post on Instagram
Virgil Van Dijk mengklaim bahwa meski terlihat dingin Mohamed Salah tetap bahagia di Liverpool.
Van Dijk mengatakan bahwa Salah mencintai kehidupannya di Liverpool tetapi tidak setiap detik dia harus tersenyum.
"Dia mencetak gol dan dia tersenyum. Tidak setiap detik dia harus tersenyum, tapi saya tahu dia menikmatinya," ucap Virgil Van Dijk.
Baca Juga : Kembali ke Liverpool, Philippe Coutinho dan Roberto Firminho Reuni karena Larissa Pereira
"Jadi, kita tidak perlu melihat hal-hal negatif tentang itu, kita hanya perlu fokus pada hal-hal baik yang dia lakukan," ucap Virgil lagi.
Selebihnya, Van Dijk juga mengungapkan bahwa Salah merupakan sosok yang penting bagi Liverpool.
View this post on Instagram
Hal tersebut juga dibuktikan dengan kontrbusi kapten timnas Mesir yang sukses membawa The Reds lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
"Dia terakhir mencetak hat-trick saat melawan Bournemouth dan mencetak gol yang sangat penting saat melawan Napoli, dia melakukannya dengan sangat baik," ujar Van Dijk.
Baca Juga : Simak Kisah Manis di Balik Dasi Hitam Liverpool Milik Ridwan Kamil
Terkait dengan kritik yang menyebut bahwa prestasi Mohamed Salah hanya 'One Sesason Wonder's', Virgil juga mempunyai pandangan lain.
Bek timnas Belanda itu menyebut kritik itu datang dari semua orang yang tidak menyukainya dan Liverpool.
View this post on Instagram
"Orang-orang mengkritiknya dengan menyebut dia tidak mampu mencetak gol seperti musim lalu tetapi semua itu datang dari luar klub," ujar Vigril.
"Mereka tidak tahu sulitnya menghadapi Mo, mereka hanya bisa meremehkan betapa kuatnya dia, levelnya sangat tinggi dan itu dia tunjukkan saat melawan bek tangguh seperti Kalidou Koulibaly" imbuhnya.
Baca Juga : Mohamed Salah Bikin Seorang Bocah Menangis Usai Jadi Kunci Lolosnya Liverpool ke 16 Besar Liga Champions?
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR