BolaStylo.com - Para pemain Real Madrid mengajak serta keluarga tercinta ketika berjuang di Piala Dunia Klub 2018 yang diselenggarakan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA).
Rabu (19/12/2018), Real Madrid berhasil meraih kemenangan 3-1 atas kashima Antlers dalam ajang Piala Dunia Klub 2018.
Tiga gol Los Blancos diborong oleh Garteh Bale (44',53', dan 55').
Sedangkan Kashima Antlers hanya bisa membalas satu gol yang dicetak oleh Shoma Doi (78').
Setelah pertandingan usai, para pemain Real Madrid mengajak serta pasangan mereka untuk mengunjungi Masjid Agung Sheikh Zayed.
Masjid Agung Sheikh Zayed merupakan masjid terbesar ketiga di dunia setelah masjid yang berada di Mekah dan Madinah Arab Saudi.
Dengan luas area sebesar 22.412 meter persegi, panjang bangunan 420 meter dan lebar 290 meter, Masjid Agung Sheikh Zayed bisa menampung 40 ribu jemaah.
Dihiasi dengan marmer putih yang dibawa dari Yunani dan Italia, Masjid Agung Sheikh Zayed tampak megah hingga membuat para pemain Real Madrid terpana.
Para WAGs Real Madrid pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan itu untuk mengabadikan momen indah mengunjungi masjid tersebut.
Senyuman manis pun terpacar dari wajah para WAGs Real Madrid tersebut ketika berpose di depan Masjid Agung Sheikh Zayed.
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR