Terlepas dari hal tersebut, ada hal yang cukup menarik di balik kontrak kerja sama antara Andik dengan Madura United.
Baca Juga : Andik Vermansah Kembali ke Indonesia, Begini Respons Akun Fan dan Netizen Malaysia
Mantan pemain Kedah FA itu disebut-sebut tidak akan turut bermain melawan Persebaya Surabaya setelah bergabung dengan Madura United.
Bahkan janji itu juga tertuang dalam klausul kontrak yang ditanda tangani oleh Andik Vermansah dan manajemen Madura United.
Dilansir BolaStylo.com dari Suar.id, hal tersebut tersiar setelah beredar kabar obrolan Andik dengan seseorang.
Baca Juga : Dilirik Klub Malaysia, Andik Vermansah Malah Beri Kode Segera Menikah
Dalam obrolan itu, Andik Vermansah mendapatkan pertanyaan soal kepastiannya bergabung dengan Madura United.
Selanjutnya, Andik bercerita bahwa dirinya berjanji tidak akan melawan Persebaya, klub yang telah membesarkan namanya.
"Dengan berat hati mas. Aku wes janji ditulis kontrak aku gak mau mau main lawan persebaya. Gak iso aku mas," ujarnya.
View this post on Instagram
Kutipan pernyataan Andik kemudian juga diunggah oleh akun suporter Persebaya bernama @officialarekbonepersebaya.
Source | : | bolastylo.bolasport.com,Suar.ID |
Penulis | : | Aziz gancar Widyamukti |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR