Bolastylo.com - Bintang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri akhirnya memainkan laga debut resmi bersama Lechia Gdansk pada Ekstraklasa atau liga sepak bola kasta tertinggi Polandia.
Egy Maulana turun dari bangku cadangan melawan tim tamu Gornik Zabrze pada menit ke-82 untuk menggantikan Lukas Haraslin dalam pertandingan yang digelar di Stadion Energa, Gdansk, Sabtu (22/12/2018) waktu setempat.
Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, mempercayai pemain muda asal Sumatera Utara itu untuk tampil setelah merasa timnya sudah cukup aman dalam keadaan unggul 4-0 atas Gornik Zabrze.
Sesaat sebelum memasuki arena, Egy Maulana tampak memanjatkan doa di pinggir lapangan sebelum menjalani momen bersejarah baginya itu.
Baca Juga : Alasan Andik Vermansah Pilih Madura United Bukanlah Soal Uang, Ini Penjelasannya
Mendapatkan kesempatan debut, Egy Maulana Vikri mengakui sempat gugup.
"Ketika kami memimpin 4-0, saya tahu bahwa itu adalah situasi yang sangat baik bagi saya dan saya memiliki peluang yang lebih baik untuk masuk lapangan," ujar Egy Maulana Vikri dikutip BolaSport.com dari WP Sportowe Fakty.
"Saya tidak akan menyembunyikan, saya gugup, tetapi dalam pertemuan berikutkan saya akan dapat lebih mengontrol situasi," ujarnya.
Egy Maulana Vikri pun berterima kasih atas kesempatan yang diberikan kepadanya.
Mendapatkan kesempatan debut di kasta teratas Polandia (Ektraklasa) adalah momen penting bagi pesepak bola untuk membangun kariernya.
"Terima kasih banyak atas kesempatan dan kesempatan untuk melakukan debut di liga Polandia," ujar Egy Maulana Vikri.
"Saya sangat senang dengan ini dan berterima kasih kepada semua teman saya yang percaya pada saya. Sekarang hanya akan menjadi lebih baik," ujarnya.
Egy pun berkomentar tentang iklim bermain di Desember, mengingat ia berasal dari Indonesia yang memiliki iklim tropis.
Baca Juga : Andik Vermansah Kembali ke Indonesia, Begini Respons Akun Fan dan Netizen Malaysia
"Memang benar, seluruh situasi yang terkait dengan perubahan suhu sulit bagi saya. Rekan satu tim saya sudah mengingatkan saya bahwa itu tidak seberapa dibandingkan dengan yang akan terjadi pada Januari atau Februari," ujar Egy.
"Saya fokus pada ini dan kita akan melihat bagaimana saya akan bermain dan berlatih," ujar pemain timnas U-19 Indonesia itu.
Tak lupa Egy juga mengucapkan terima kasih pada suporter Indonesia yang selalu mendukungnya selama ini.
"Pertama saya ingin mengucapkan Alhamdulillah, terima kasih pada Tuhan. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih pada Tuhan, rekan setim, pelatih, dan suporter dari Indonesia yang senantiasa mendukung saya. Saya akn berusaha bermain lebih baik sehingga saya bisa mendapatkan menit bermain lebih banyak dan memberikan kontribusi positif bagi tim," ucap Egy Maulana Vikri.
Usai laga, tampak rekan-rekan setim Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk tampak ikut merayakan debut pemain timnas U-19 Indonesia tersebut.
Baca Juga : Dilirik Klub Malaysia, Andik Vermansah Malah Beri Kode Segera Menikah
Mereka bertepuk tangan dan bersorak untuk Egy ketika ia memasuki ruang ganti pemain.
Kemudian pemain-pemain Lechia Gdansk mengangakat Egy Mualana Vikri dan melontarkannya ke udara sambil bersorak-sorai.
Egy sendiri tampak tersenyum lebar mendapatkan perlakuan tersebut.
Melihat aksi perayaan para pemain Lechia Gdansk atas debut Egy Maulana Vikri, netizen Indonesia mengaku senang dan bangga.
View this post on Instagram
@edrianludy_ "Pemain eropa baik baik ya, itu pemain2 senior tapi respect sekali sama egy"
@ariejallwkc "Warbyazaaah....kerennn"
@rachmadchen "Bangga banget min"
@okiyama_kun "begitu ramahnya mereka"
@ceritamames "Solid ye tim ni"
@fadhelgafar_ "@vitofiennes baik baik orang disana.. ramah gituu"
@dhanicore11 "Luar biasa bangga"
@ivanbastian "Kok gw terharu ya hahaa"
Source | : | Instagram,BolaSport.com |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR