Sementara itu, Turan yang merasa bersalah kemudian datang ke rumah sakit sambil meminta maaf.
Namun, pemain yang masih memiliki jatah kontrak dengan Barcelona hingga 2020 itu justru membawa pistol.
Ia memintan Sahin menembaknya, tapi Sahin menolak dan membuat emosi Turan kembali tersulut.
Turan lantas mengambil postol dan menembakkannya ke lantai rumah sakit.
kegaduhan pun tak terhindarkan, dan membuat Turan harus berurusan dengan pihak berwajib.
Akibat aksi nekatnya itu, Turan terancam hukuman penjara 12 tahun dan 6 bulan lamanya.
Ancaman hukuman ini tentu membuat karier Turan di dunia sepak bola terancam handur lebur.
Pasalnya, jika benar-benar dijatuhi hukuman 12 tahun 6 bulan penjara, Turan tentu harus menepi dari dunia sepak bola dan merelakan kariernya.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR