BolaStylo.com - Kisah kehidupan bek Real Madrid, Sergio Ramos, akan segera digarap menjadi sebuah film oleh Amazon Prime Video.
Para pendukung Real Madrid sebentar lagi akan segera menikmati sisi kehidupan Sergio Ramos.
Sebab, salah satu rumah produksi bernama Amazon Prime Video kabarnya akan menggarap film dokumenter tentang Sergio Ramos.
Rencananya, film dokumenter tentang Sergio Ramos akan dibuat dalam delapan episode.
Baca Juga : Mengenal Elisabeth Reyes, Mantan Sergio Ramos yang Pernah Dijuluki Wanita Penakluk Bek
Dilansir dari Variety, masing-masing episode film biopik yang mengangkat kehidupan kapten Real Madrid itu akan berdurasi selama 30 menit.
Kehidupan Ramos diangkat menjadi film lantaran ia telah merengkuh sejumlah gelar bersama Real Madrid, seperti gelar juara liga dan piala domestik serta juara Liga Champions.
Menariknya, Amazon Prime Video tidak hanya mengulik kisah hidup Ramos di lapangan saja, namun juga di luar lapangan.
Baca Juga : Hengkang ke Juventus, Cristiano Ronaldo Sudah Dilupakan Rekan-rekannya di Real Madrid
Lewat akun Twitter pribadi, Ramos mengumumkan bahwa perjalanan hidupnya sebagai pesepak bola profesional akan segera diangkat menjadi film.
"Saya senang bisa menunjukkan kepada penggemar sepak bola apa yang diperlukan untuk menjadi atlet profesional," tulis pemain asal Spanyol itu.
"Tanggung jawab mengenakan ban kapten Real Madrid dan Spanyol dan bagaimana perubahan menjadi seorang pribadi yang normal," tulis Ramos menambahkan.
Muy feliz por contaros esta noticia. Súper proyecto con @PrimeVideo Estará disponible en exclusiva en Amazon Prime. ¡Ya os iré contando!
— Sergio Ramos (@SergioRamos) January 30, 2019
Very pleased to bring you this news. New project with #AmazonPrimeVideo
coming soon, exclusively available on Prime Video. Stay tuned! ???? pic.twitter.com/Sc3twKIeTf
Ramos bukanlah satu-satunya pesepak bola yang akan difilmkan oleh Amazon Prime Video.
Sebelumnya, rumah produksi tersebut telah menggarap kisah Manchester City sebagai film dokumenter bertajuk "All or Nothing".
Selain itu, mantan pemain Liverpool, yakni Steven Gerrard juga pernah difilmkan oleh Amazon.
Baca Juga : Cerita Bintang Muda Real Madrid yang Pernah Kencani Wanita 12 Tahun Lebih Tua
Direktur Amazon Eropa, Georgia Brown, mengatakan bahwa pihaknya sangat bahagia karena Ramos menerima proyek film tersebut.
"Kami sangat senang membawa proyek eksklusif ini dengan Sergio Ramos sebagai pemeran utama dan penggemar sepak bola di seluruh dunia," ungkap Brown dikutip BolaStylo.com dari Variety.
Film biopik tentang Sergio Ramos ini rencananya akan diproduksi oleh Richard McKerrow dari Love Productions, Kevin Bartel dan Lety Quintanar.
Source | : | Variety |
Penulis | : | Aziz gancar Widyamukti |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR