Merokok dan penyalahgunaan alkohol juga merupakan penyebab langsung penyakit jantung koroner, dan gaya hidup yang tidak sehat yang biasa terjadi di kalangan anak muda ini.
Nah, supaya kita tidak ikut terkecoh, alangkah baiknya untuk menyimak 5 fakta seputar penyakit jantung koroner.
1. Penyakit jantung koroner bisa diderita oleh orang muda
Penyakit jantung koroner juga bisa loh diderita oleh orang muda. Baik laki-laki maupun perempuan.
Terlebih lagi bagi mereka yang tidak memperhatikan pola hidup sehat.
Contoh, suka mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh, merokok, dan jarang berolahraga.
2. Berat badan dan kadar kolestrol normal belum tentu aman
Jangan salah, banyak orang yang mengalami serangan jantung meskipun kadar kolestrolnya rendah.
Bahkan, ada juga orang berbadan kurus yang mengalami serangan jantung.
Baca Juga : Marc Marquez Kepergok Kencan dengan Wanita Misterius, Pacar Baru?
3. Penyakit jantung koroner tidak selalu karena keturunan
Penyakit jantung koroner memang mungkin saja diturunkan. Namun, bila orangtua menderita PJK maka si anak bisa saja terhindar dari penyakit ini.
Asalkan ia menjalani pila hidup sehat. Seperti menjaga agar tidak kegemukan dan menjaga agar kadar kolestrol tetap normal.
4. Vitamin C bisa mengurangi risiko Penyakit jantung koroner
Harvard School of Public Health menemukan kalau perempuan yang mengonsumsi vitamin C lebih dari 369 mg/hari, risiko terkena penyakit jantung jadi menurun hampir 30 persen.
Hal ini dikarenakan vitamin C memiliki peran penting untuk mencegah terbentuknya arteriosklerosis.
Alias terbentuknya plak yang menempel di dinding pembuluh darah jantung.
Baca Juga : Kimmy Jayanti Hamil 5 Bulan, Greg Nwokolo Hadiahkan Rumah dan Kalimat Menyentuh di Hari Valentine
5. Perempuan lebih rentan terhadap Penyakit jantung koroner
Bila seseorang perempuan telah mengalami serangan jantung, kemampuan untuk bertahan hidupnya lebih kecil daripada laki-laki.
Hal ini dikarenakan pembuluh darahnya lebih kecil, sehingga kemungkinan terjadinya kerusakan lebih besar. (Afif Khoirul M, Intisari)
Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul "Begadang Sambil Main Ponsel pada Tengah Malam, Pria 19 Tahun Ini Berakhir dengan Penyakit Mengerikan"
View this post on Instagram
Source | : | intisari.grid.id |
Penulis | : | Muhammad Shofii |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR