BolaStylo.com - CEO sekaligus Komisaris Persija Jakarta, Ferry Paulus membeberkan wanita yang diduga menjadi korban tindak pelecehan yang dilakukan oleh Marko Simic.
Ferry Paulus memang tidak tahu secara pasti mengenai nama dan identitas korban.
Namun dari percakapan yang telah dilakukan, diketahui bahwa wanita tersebut adalah orang Indonesia.
"Kami akan coba mediasi dengan korban yang kebetulan orang Indonesia, tapi sampai detik ini kami tidak tahu dimana korban namanya siapa. Hanya dari profil dan obrolannya dia orang Indonesia," ujar Ferry dilansir oleh BolaStylo.com dari Warta Kota.
Lebih lanjut Persija Jakarta telah menunjuk Gusti Randa yang menjabat sebagai kuasa hukum Persija Jakarta untuk membantu menyelesaikan masalah ini.
Gusti Randa ditugaskan untuk menjadi jembatan upaya mediasi dari federasi Indonesia dalam hal ini PSSI.
Diharapkan mediasi yang dilakukan bisa membuat kasus ini diselesaikan di Indonesia.
"Gusti Randa posisinya sangat strategis di lawyer ini, dia PSSI dan kuasa hukum Persija juga. Hal lain lagi, karena itu kejadiannya di pesawat Garuda (milik Indonesia) dia akan coba mediasi untuk menarik kasusnya ini ke Indonesia, itu targetnya," ujar Ferry menambahkan.
Meski begitu, Gusti Randa hanya bisa menjadi pendamping Marko Simic, sebab pemain asal Kroasia itu telah menunjuk pengacara dari negaranya.
Source | : | Warta Kota |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR