Bolastylo.com - Salah satu pebalap berprestasi Indonesia, M Zaky harus meregang nyawa usai ditikam oleh seorang pria yang berprofesi sebagai debt collector.
Peristiwa ini terjadi pada Jumat, (15/2/2019) malam Peristiwa di jalan raya Desa Taal Kecamatan Tapen, Bondowoso.
Dilansir BolaStylo.com dari Motorplus Online, Zaki adalah pebalap berbakat yang cukup diperhitungkan karena teknik dan kemampuannya.
Pebalap yang memiliki nama lengkap Muhamad Hasyim Zaky Adill itu mulai menekuni dunia balap sejak kelas 1 SMP.
Pria kelahiran Bondowoso, Jawa Timur itu pernah mencoba balapan meskipun tidak memiliki klub alias sebagai pebalap privater.
Baca Juga : Akibat Malu Lihat Kelakuan Ibunya, Wonderkid AS Roma Ambil Tindakan Frontal Ini
Zaki pernah merengkuh gelar juara umum di kelas Jupiter MX Nasional dan beberapa kejuaraan tingkat Kejurda (Kejuaraan Daerah) lainnya.
Ia sebelumnya juga pernah berlaga di Asia Road Racing Championship (ARRC) 2015 kelas Asia Production 250 cc (AP250).
Berikut kronologi penusukan M Zaky hingga tewas:
Kejadian tragis yang menimpa M Zaky berawal saat dirinya tengah menyetting motor di jalan raya yang menghubungkan Bondowoso-Situbondo.
Source | : | Tribun Bangka |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
KOMENTAR