BolaStylo.com - Semangat kiper Barito Putera, Yoo Jae-hoon membara untuk segera menyelesaikan proses naturalisasi.
Yoo Jae-hoon bahkan tak ragu untuk mengajak istri dan putranya untuk ikut menjadi WNI.
Pasalnya keluarga Jae-hoon juga sudah terbiasa tinggal di Indonesia. Mereka kini menetap di Denpasar, Bali.
Sudah hampir 10 tahun kiper asal Korea Selatan itu berkarier di Indonesia.
Anak laki-lakinya yang bernama Jihoo bahkan sudah mahir dalam berbahasa Indonesia.
View this post on Instagram
"Anak saya sekolah mulai dari Playgroup, TK, dan sekarang SD di Bali. Di sekolah, dia pakai bahasa Inggris. Tetapi kalau di rumah dan dengan tetangga, menggunakan bahasa Indonesia," tutur Yoo Jae-hoon.
Alasan itu membuat Jae-hoon tak ragu untuk mengajak keluarganya menjadi WNI.
Meski begitu, kiper Barito Putera itu saat ini fokus untuk menyelesaikan proses naturalisasi dirinya terlebih dahulu.
"Lagi dalam proses. Mudah-mudahan secepatnya jadi WNI," kata Yoo Jae-hoon, Kamis (21/2/2019).
"Sementara saya saja soalnya kalau keluarga, mungkin butuh waktu yang lebih lama lagi, sementara kompetisi bulan Mei mulai," tambahnya.
Source | : | Tribun Madura |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR