BolaStylo.com - Petinju berkebangsaan Inggris, Anthony Joshua, menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai salah seorang tokoh idola dalam hidupnya.
Anthony Joshua menjelaskan bagaimana dia bisa terinspirasi dengan sosok Cristiano Ronaldo.
Juara dunia kelas berat versi IBF, IBo, WBA, dan WBO itu mengatakan bahwa dia ingin menjadi sosok ayah seperti Cristiano Ronaldo.
Menurut Joshua, Christiano Ronaldo adalah sosok atlet yang bisa dijadikan inspirasi sebagai seorang ayah.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Cuekin Pemain Real Madrid yang Berkomentar Saat Dirinya Pamer Mobil Mewah
"Menjadi seorang ayah membuat saya ingin mendapatkan lebih banyak uang dan lebih tenteram," kata Joshua dikutip dari The Sun.
"Kecuali jika Anda seorang ayah tunggal, Anda harus pergi bekerja," ujar Joshua lagi.
Sebab menurut Joshua megabintang Juventus itu tetap berdedikasi dalam pekerjaannya meski sudah mendapatkan banyak uang.
"Lihatlah Cristiano Ronaldo, dia lelaki berkeluarga, dia mendapatkannya dan berdedikasi dengan apa yang dia lakukan," katanya.
Selain itu sosok Ronaldo yang bisa membagi waktu antara pekerjaan dan keluarganya menjadi salah satu penyebab Joshua mengidolakannya.
"Sebagai seorang atlet ia memiliki masalah di satu sisi, dia juga memiliki keluarga di sisi lain dan dia bisa menyeimbangkan apa yang dia sukai," ungkapnya.
"Dia adalah paket lengkap, jadi saya suka Ronaldo karena alasan itu," ucapnya.
Joshua sebelumnya juga sempat mengakui bahwa ia memang mengidolakan mantan pemain Real Madrid itu.
Petinju berkebangsaan Inggris megidolakan Ronaldo dalam hal menjaga kebugaran tubuh dan memperpanjang kariernya.
Baca Juga : Ini Harga Mobil Cristiano Ronaldo yang Dikomentari Pemain Real Madrid, Ternyata Nilainya Fantastis
"Cristiano Ronaldo selalu menjaga kebugaran tubuhnya," kata Joshua.
"Dia berusia 33 tahun, tetapi memiliki tubuh berusia 21 tahun. Anda harus menjaga tubuh Anda," ujarnya.
Joshua menambahkan bahwa dia telah menerima saran ilmiah dari para ahli untuk memastikan bahwa dia memanfaatkan tahun-tahun puncaknya di dunia olahraga tinju sebelum pensiun.
Baca Juga : Wayne Rooney Ungkap Kebiasaan Narsis Cristiano Ronaldo di Ruang Ganti Manchester United
Jika Joshua mampu mempertahankan kebugarannya, dia akan mampu membuat sel-sel otaknya secara utuh.
"Saya belajar untuk menyesuaikan hidup saya. Ketika saya menonton film dokumenter Manny Pacquiao, dia berlatih ketika tubuhnya sudah siap," ujar Joshua lagi.
"Kelihatannya dia malas, tetapi Anda masih mendapatkan jumlah pekerjaan yang sama dan dengan cara yang lebih baik," tutur petinju berusia 28 tahun.
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR