BolaStylo.com - Hasil Garuda Select Vs Blackburn Rovers U-18, Mochamad Supriadi dkk bungkam Blackburn Rovers U-18 4 gol tanpa balas.
Garuda Select versus Blackburn Rovers U-18 tampil menyerang pada babak pertama tim asuhan Des Walker mampu mengimbangi permainan lawan.
Berstatus sebagai salah satu klub cukup kuat, Blackburn Rovers U-18 langsung menggebrak pertahananan Garuda Select.
Hasilnya pada menit ke-15 tendangan dari luar kotak penalti Blackburn hampir menjadi gol.
Bola sepakan tersebut mengenai tiang gawang beruntung pemain belakang Garuda Select mampu mengantisipasinya.
Baca Juga : Live Streaming Garuda Select Vs Blackburn Rovers U-18 - Babak Pertama Panggung Bagi Amanar Abdilah
Bagus Kahfi dkk mendapat peluang melalui tendangan bebas tepat di depan kotak penalti lawan pada menit ke-19.
Bola sepakan bebas Sutan Zico tidak berhasil diamankan dengan baik oleh penjaga gawang Blackburn.
Amanar Abdilah yang berdiri bebas di depan gawang berhasil menceploskan bola ke gawang, skor 1-0 untuk keunggulan Garuda Select.
Unggul 1-0 tak mengendurkan serangan pasukan Garuda Select, hasilnya pada menit ke-24 David Maulana mendapat kans untuk menambah keunggulan.
Baca Juga : Jadi Salah Satu Pahlawan Kemenangan Persija Jakarta, Steven Paulle Dapat Julukan Baru dari The Jakmania
Namun sayang, tendangan spekulasinya masih melebar keatas gawang.
Pada menit ke-26, Blackburn Rovers U-18 berkesempatan menyamakan kedudukan, tetapi penyerang tim lawan belum berhasil memanfaatka kans tersebut.
Amanar Abdilah memiliki dua kesempatan untuk menambah keunggulan tim pada menit ke-37, akan tetapi penyelesaian akhirnya masih belum menemui sasaran.
Menjelang akhir laga, tim lawan mampu menciptakan beberapa peluang, akan tetapi tembok kokoh Garuda Select belum mampu ditembus.
Baca Juga : Tips Pola Makan Berkualitas ala Cristiano Ronaldo agar Awet Muda dan Bugar
Sutan Zico hampir menggandakan kedudukan pada menit ke-44, akan tetapi percobaan yang dilakukannya masih digagalkan pemain belakang Blackburn.
Amanar Abdilah sekali lagi menuliskan namanya di papan skor dengan gol yang dicetaknya pada tambahan babak pertama.
Babak pertama Garuda Select versus Blackburn Rovers selesi dengan keunggulan 2-0 pemuda Indonesia.
Babak Kedua
Membuka babak kedua, pemain Blackburn Rovers U-18 langsung menggebrak pertahanan Bagus Kahfi cs.
Baca Juga : Dijanjikan Patung oleh LA Galaxy, David Beckham Malah Kena Prank
Hasilnya, mereka mendapat kesempatan memperkecil kedudukan melalui tendangan bebas di depan kotak penalti pada menit ke-48.
Sayang, tendangan pemain Blackburn masih belum mengenai sasaran.
Selang satu menit, Blackburn kembali mendapat kesempatan namun penyelesaian akhir pemain masih menjadi masalah bagi tim tersebut.
Hingga menit ke-60 pertahanan Garuda Select terus dibombardir para pemain Blackburn.
Baca Juga : Zidane Kembali Latih Real Madrid, Inilah 3 Nama Pemain Pengganti Cristiano Ronaldo, Siapa yang Pantas?
Namun, penjaga gawang Nando Aris masih tampil cekatan menghalau serangan-serangan tim lawan.
Sebaliknya, Mochamad Supriadi yang masuk di babak kedua, belum memiliki satu peluang yang mengancam gawang Blackburn.
Namun, pemain ini hanya membutuhkan satu peluang untuk mampu mencetak gol di menit ke-62.
Memanfaatkan kesalahan pemain belakang Blackburn kecepatan Supriadi menuliskan namanya di papan skor, kedudukan 3-0 untuk Garuda Select.
Baca Juga : Wejangan Bobotoh Cantik untuk Persib di Laga Pamungkas Piala Presiden 2019
Mochamad Supriadi kembali menebar ancaman di depan gawang tim lawan pada menit ke-70.
Sayang, aksi solo run-nya masih digagalkan penjaga gawa Blackburn.
Hingga menit ke-80, kedudukan 3-0 masih bertahan, sesekali serangan yang dilakukan Blackburn masih bisa diantisipasi pemain belakang Garuda Select.
Keheningan pecah setelah pada menit ke-81, Yadi Mulyadi mampu menambah keunggulan Indonesia menajdi 4-0.
Mengelabui beberapa pemain belakang Blackburn, Yadi Mulyadi dengan leluasa menceploskan bola dari jarak dekat.
Baca Juga : Gol Fadil Sausu ke Gawang Semen Padang Tuai Pujian dari Pesepak Bola asal Belanda
Nando Aris kembali menampilkan aksi penyelamatan di menit ke-89.
Tendangan keras pemain Blackburn mampu ditepis Nando Aris.
Kedudukan 4-0 bertahan hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan, Garuda Select kembali menuai hasil positif di Inggris.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR