BolaStylo.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, belum lama ini kembali melebarkan kerajaan bisnisnya dengan membuka klinik transplantasi rambut.
Cristiano Ronaldo bekerja sama dengan klinik asal Portugal, yakni Insparya, untuk membuka transplantasi rambut di Spanyol pada Senin (18/3/2019) lalu.
Insparya merupakan klinik transplantasi rambut yang pertama kali dibuka di Portugal, negara asal Cristiano Ronaldo.
Kabarnya Insparya telah memiliki kurang lebih 10 klinik di Portugal dan telah melakukan sekitar 35 ribu transplantasi rambut.
Baca Juga : Denis Suarez Dikecam Netizen Usai Salah Kostum ketika Berkunjung ke Masjid di Kuwait
Ronaldo menginvestasikan 50 persen saham di Insparya serta menjalin bekerja sama dengan CEO Insparya, Paulo Ramos, untuk membuka klinik tersebut.
Kapten timnas Portugal itu sengaja membuka klinik di Spanyol lantaran ia tak bisa melupakan Negeri Matador sebagai tempat merantau selama 10 tahun.
"Saya ingin klinik pertama ekspansi internasional berlokasi di Madrid, kota tempat saya tinggal selama bertahun-tahun," kata Ronaldo seperti dikutip BolaStylo.com dari AS.
Baca Juga : Gagal Bela Timnas U-23 indonesia, Ezra Walian Tulis Pesan Menyentuh di Media Sosial
Klinik transplantasi rambut milik Ronaldo akan melayani sebanyak 18 kali porses cangkok rambut per harinya.
Menurut informasi dari situs resmi Insparya, proses transplantasi rambut membutuhkan biaya 4.000 euro atau sekitar Rp 64 juta.
Meski biaya yang diperlukan terbilang cukup mahal, bisnis terbaru Ronaldo ini nyatanya mendapat respons positif dari koleganya.
Baca Juga : Video - Blunder Konyol Thibaut Courtois Di Balik Kemenangan Timnas Belgia
????Ya son varios futbolistas los que han pasado por el centro estéticohttps://t.co/6PFGkBMjUY
— TikitakAS (@AS_TikitakAS) March 20, 2019
Diketahui sejumlah pesepak bola telah menjadi pasien cangkok rambut mantan pemain Manchester United itu.
Adapun pesepak bola yang menjadi pasien Ronaldo adalah Jose Bosingwa, Raul Meireles, Carlos Martins, Ruben Micael dan mantan pemain legendaris Atletico Madrid, Paulo Futre, serta mantan pemain timnas Prancis, Robert Pires.
Selain nama-nama pesepak bola tersebut, ibunda Ronaldo, yakni Dolores Aveiro, juga turut merasakan proses transplantasi dari Insparya.
Source | : | As |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR