Lebih lanjut Umuh Muchtar menyarankan agar PSSI segera mengutus perwakilannya ke Zurich guna berkoordinasi dengan FIFA soal Kongres Luar Biasa (KLB).
"Karena sekarang belum ada yang bertanggung jawab. Satu satunya jalan adalah Kongres Luar Biasa," kata Umuh Muchtar.
"Exco cepat mengutus pada FIFA, berangkat ke Zurich, baru disitu akan jelas semua, jangan mengulur-ngulur," tegasnya.
Nantinya akan ada dua agenda dalam KLB, yang pertama yakni membentuk perangkat Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).
Sedangkan agenda kedua yaitu penetapan tanggal kongres pemilihan kepengurusan baru.
Artikel ini telah tayang di Tribun Jabar dengan judul Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar Sebut 70 Persen Voter Tolak Gusti Randa Jadi Plt Ketua PSSI
Source | : | jabar.tibunnews.com |
Penulis | : | Katarina Erlita candrasari |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR