BolaStylo.com - Pemain Baru Persib Bandung Artur Gevorkyan mengalami sedikit masalah untuk bisa menyesuaikan dengan klub terbarunya.
Bahasa menjadi kendala bagi pemain anyar Persib Bandung, Artur Gevorkyan, saat berkomunikasi dengan rekan satu timnya di lapangan.
Pemain asal Turkmenistan ini baru pertama bermain di Liga Indonesia dan belum fasih berbahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
Sehari-hari, Artur terbiasa menggunakan bahasa Rusia.
Baca Juga : Mia Khalifa Tunjukkan Kelebihan dalam Olahraga Menembak, Simak Aksinya!
Bahkan, saat pertama dikenalkan kepada publik, Artur kesulitan berbicara bahasa Inggris dan terpaksa menggunakan bahasa Rusia ketika konferensi pers kepada awak media.
Beruntung ada Bojan Malisic, mantan rekan satu timnya di Nasaf Qarshi yang fasih bicara bahasa Rusia.
Bek asal Serbia ini akan membantu komunikasi Artur dengan rekan satu timnya yang lain.
"Santai saja, saya bisa bantu dia di sini dalam urusan bahasa. Saya juga bisa berbahasa Rusia," ujar Bojan, seperti dikutip dari laman tim, Sabtu (20/4/2019).
Baca Juga : Bek Muda Real Madrid Alami Patah Tulang Setelah Tabrakan dengan Vinicius Junior
Bojan pun mengaku siap menjadi interpreter atau penerjemah dari bahasa Rusia ke Bahasa Inggris untuk membantu Artur.
"Satu hari saya bertanya ke pelatih (Miljan Radovic), kalau perlu penerjemah Rusia-Inggris, saya siap datang untuknya," katanya.
Baca Juga : Mia Khalifa Tunjukkan Kelebihan dalam Olahraga Menembak, Simak Aksinya!
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul "Pemain Anyar Artur Gevorkyan Terkendala Bahasa di Persib, Tapi Ada Rekan Setim Siap Jadi Penerjemah"
Source | : | Tribun Jabar |
Penulis | : | Muhammad Shofii |
Editor | : | Muhammad Shofii |
KOMENTAR